PEMBINAAN BUTA AKSARA DAN COACHING CLINIC DALAM MENINGKATKAN KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA PADA KELOMPOK PKBM MEKAR SURYA INSANI DI DESA SURYABAHARI KECAMATAN PAKUHAJI (METODE ANDRAGOGI)

Verawati Fajrin, Aditya Pratama, Siti Suharti Nurahmah, Annafi Qothrunnada

Abstract


Masyarakat yang buta aksara merupakan faktor penghambat utama dalam mengakses informasi, mengembangkan pengetahuan, keterampilan, dan menyalurkan berbagai kreativitas. Akibatnya, mereka tidak mampu beradaptasi dan berkompetisi di kehidupannya. PKBM adalah satuan pendidikan nonformal yang menyelenggarakan berbagai kegiatan belajar sesuai kebutuhan masyarakat. Salah satu program PKBM Mekar Surya Insani yang terletak di desa Suryabahari Kecamatan Pakuhaji adalah program yang bergerak di bidang pemberantasaan buta aksara, khususnya keaksaraan dasar. Permasalahan pada PKBM tersebut adalah masih terdapatnya warga yang buta aksara, dan minimnya pemahaman tutor terkait metode yang digunakan. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan pembinaan buta aksara dan coaching clinic kepada mitra dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia pada kelompok PKBM Mekar Surya Insani dengan menggunakan metode andragogi. Hasil pembinaan buta aksara dan coaching clinic yang dilakukan dengan menggunakan metode Andragogi sebagai berikut: a) memberikan motivasi dan persepsi baru tentang pentingnya melek aksara; b) warga belajar dapat membaca huruf abjad, dengan pendekatan individual berbantuan media sebesar 83% yaitu 10 orang; c) warga belajar dapat membaca nama masing-masing sebesar 75% yaitu 9 orang; d) warga belajar dapat membaca tulisan produk sebesar 75% yaitu 9 orang; e) warga belajar dapat membaca kalimat sederhana sebesar 50% yaitu 6 orang. Program yang dilakukan terhadap warga belajar adalah untuk menciptakan sumber daya manusia atau output yang berkualitas akan tercapai.

Keywords


Andragogi, Buta Aksara, PKM

References


Di, S. A. S., Rejo, D., & Kampung, S. (2015). Pembinaan buta aksara dengan menggunakan metode sas di desa rejo sari kampung 1. (Kemendikbud).

HiryantoHiryanto. (2017). - 65 Hiryanto. Dinamika Pendidikan, 22, 65–71. (2017). - 65 Hiryanto. Dinamika Pendidikan, 22, 65–71.

Indonesia (2006). Intruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2006 Tentang Gerakan Nasional Percepatan Penuntasan Wajib Belajar Pendidikan Dasar Sembilan Tahun dan Pemberantasan Buta Aksara. Http:// www.regulasip.id

Irmawati, Ais. (2017). Peran Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) dalam Mengurangi Buta Aksara di Kabupaten Karimun. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 2(1)

Jessica, V., Halis, A., Ningsi, D. W., & Virginia, G. F. (2017). Pemberantasan Buta Aksara untuk Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia Masyarakat Sekitar Hutan Desa Manipi , Kecamatan Pana , Kabupaten Mamasa ( Illiteracy Eradication to Increase the Quality of Human Resources in Forest Community of Manipi Village , P. 3(November), 136–142.

Kahar, M. S., Rusdi, A., & Hidaya, N. (2021). Pemberantasan Buta Aksara dalam Meningkatkan Pengetahuan Warga. CARADDE: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3, 372–380.

Sujarwo. (2018). Strategi Pembelajaran Partisipatif Bagi Belajar Orang Dewasa. Majalah Ilmiah Pembelajaran, 3(2), 1–10. Retrieved from http://download.portalgaruda.org/article.php?article=353639&val=454&title=STRATEGI PEMBELAJARAN PARTISIPATIF BAGI BELAJAR ORANG DEWASA (PENDEKATAN ANDRAGOGI)

Indonesia (2003).Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional. http://jdih.setkab.go.id.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/ag.v5i1.10114

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

____________________________________________________________________________________

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)

Universitas Galuh

Jl. Arya Janggala No. 11 Ciamis 46274

Telepon: (0265) 775295, Fax: (0265) 776787

Email: abdimasgaluh@gmail.com

 

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat is licensed under a Creative Commons Atribution ShareAlike 4.0 Internasional License

____________________________________________________________________________

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat diindeks oleh: