Memperkuat Ekosistem Investasi Digital melalui Pelatihan TOT Pembentukan Galeri Investasi Digital (GIDIG) Pertama di Priangan Timur

Elis Listiana Mulyani, Raden Lucky Radi Rinandiyana, Dede Arif Rahmani, Asep Budiman, Ali Subrata, Ageng Asmara Sani, Tine Badriatin

Abstract


Pasar Modal Indonesia mengalami peningkatan jumlah investor yang luar biasa akibat dari perkembangan teknologi. Teknologi juga membawa perubahan perilaku investasi di kalangan generasi muda. Sebelumnya, investasi sering diasosiasikan dengan citra seorang lelaki berpenampilan rapi yang terlibat dalam transaksi langsung. Namun, kini, generasi muda menunjukkan sikap yang lebih bijaksana dan matang, didukung oleh kemajuan teknologi yang memudahkan akses ke berbagai instrumen investasi. Pandemi virus corona juga menegaskan urgensi membangun kekayaan jangka panjang, memperkuat kesadaran akan pentingnya berinvestasi untuk masa depan. Data dari Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) menunjukkan peningkatan signifikan minat terhadap investasi, terutama di pasar modal, dengan pertumbuhan yang stabil dalam jumlah investor, khususnya dalam investasi reksa dana, Surat Berharga Negara (SBN), dan saham. Pengabdian ini bertujuan untuk memperkenalkan konsep pasar modal kepada mahasiswa Institut Agama Islam Tasikmalaya (IAIT) melalui pendirian Galeri Investasi Digital (GIDIG). GIDIG diharapkan menjadi wadah yang efektif dalam memberikan pemahaman dan pengalaman praktis mengenai investasi di pasar modal, serta memfasilitasi akses terhadap data dan informasi terkini tentang pasar modal. Melalui berbagai kegiatan seperti seminar, workshop, dan pelatihan investasi, pengembangan aplikasi mobile dan platform online GIDIG, serta pendampingan dan bimbingan kepada mahasiswa, diharapkan terjadi peningkatan pemahaman, minat, dan partisipasi dalam aktivitas investasi, serta pengembangan keterampilan praktis dalam mengelola investasi. Hasil dari pengabdian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap literasi keuangan, peningkatan literasi digital, dan keterlibatan aktif industri keuangan dan pasar modal dalam pendidikan dan pengembangan generasi muda. Luaran yang dihasilkan berupa Jurnal terakreditasi, HKI, MoU dan IA kerjasama IAIT dan FEB UNSIL

Keywords


Generasi Z, Investasi, Pasar Modal, Galeri Investasi Digital

References


Fahmi, I. (2015). Analisis Laporan Keuangan. Alfabeta.

Galeri Investasi BE. (2010). Bursa Efek Indonesia. http://www.idx.co.id/idid/beranda/tentangbei/programbei/galeriinvestasi bei.aspx

Gruen, M. (2021). Why Young People Should Be Investing Right Now. Forbes. https://www.forbes.com/sites/forbes-personal-shopper/article/best-meal-kit-delivery-services/?sh=7c177eac336b

Jogiyanto. (2014). Teori Portofolio dan Analisis Investasi (8th ed.). BPFE.

Mar’ati, F. S. (2010). Mengenal Pasar Modal (Instrumen Pokok dan Proses Go Public). Among Makarti (Jurnal Ekonomi Dan Bisnis), 3(5), 79–88.

Ramyakim, R. M., & Widyasari, A. (2022). Didominasi Milenial dan Gen Z, Jumlah Investor Saham Tembus 4 Juta. Ksei.

Sari, H., & Pradana, M. R. A. (2018). Perancangan Strategi Pemasaran Galeri Investasi Berdasarkan Faktor-faktor yang Mempengaruhi Intensi Investor untuk Berinvestasi. Jurnal Ilmiah Teknik Industri, 17(2), 158. https://doi.org/10.23917/jiti.v17i2.5887

Simamora, K. P. O., Rosdianti, N., & Mardiana, E. (2023). Peranan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia Selama Masa Pandemi Covid-19 Dalam Meningkatkan Jumlah Investor. Jurnal Ekonomika Dan Bisnis (JEBS), 3(1), 26–32. https://doi.org/10.47233/jebs.v3i1.508

Suhud, R. (2023). Edukasi Nasabah dan Karyawan, Bank DKI Dirikan Galeri Investasi Digital. Media Indonesia. Media Indonesia. https://mediaindonesia.com/ekonomi/628414/edukasi-nasabah-dan-karyawan-bank-dki-dirikan-galeri-investasi-digital

Zaniarti, S., Ida, & Novita, F. (2017). Perilaku Investor Galeri Investasi BEI dengan AB Mitra Sinarmas Sekuritas Jawa Barat. Modus Journals, 29, 176–200. https://revistas.ufrj.br/index.php/rce/article/download/1659/1508%0Ahttp://hipatiapress.com/hpjournals/index.php/qre/article/view/1348%5Cnhttp://www.tandfonline.com/doi/abs/10.1080/09500799708666915%5Cnhttps://mckinseyonsociety.com/downloads/reports/Educa




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/ag.v6i2.16106

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

____________________________________________________________________________________

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)

Universitas Galuh

Jl. Arya Janggala No. 11 Ciamis 46274

Telepon: (0265) 775295, Fax: (0265) 776787

Email: abdimasgaluh@gmail.com

 

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat is licensed under a Creative Commons Atribution ShareAlike 4.0 Internasional License

____________________________________________________________________________

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat diindeks oleh: