Pelatihan Pembuatan Nama Merek dan Logo Untuk Branding Produk UKM Desa Mekarasih, Kecamatan Jatigede, Sumedang

Siti Mardiana, Hepi Hapsari

Abstract


Peningkatan bidang ekonomi merupakan keharusan untuk mengangkat Desa Mekarasih dari status desa swadaya mula. Langkah yang diambil diantaranya dengan mendukung pertumbuhan bisnis UMKM.  Agar bisnis bertumbuh dan dikenal masyarakat luas, maka proses awal untuk branding adalah dengan membuat identitas brand yang berupa nama merek dan logo (trademark). Pemilik UMKM harus mengetahui konsep dasar pembuatan nama merek dan penciptaan logo, terutama mengenai pemilihan kata, penggunaan jenis huruf, dan pemakaian warna.  Langkah berikutnya setelah memiliki nama merek dan logo hendaknya pemilik UMKM segera mendaftarkan nama merek dan logo tersebut agar  terlindungi secara hukum dalam penggunaan nama merek dan logo. Pelaksanaan pengabdian masyarakat ini menggunakan metode pendidikan masyarakat melalui penyuluhan disertai contoh-contoh nyata di dunia bisnis. Dari sepuluh UMKM yang terpilih untuk mendapat penyuluhan, hanya dua UMKM yang telah mempunyai nama merek dan logo. Dari dua UMKM tersebut, satu diantaranya menggunakan logo yang tidak sesuai dengan konsep brand personality. Sedangkan satu UMKM lainnya menggunakan nama merek yang terlalu umum sehingga tidak unik. Delapan UMKM yang lain mendapat insight yang berharga dalam pelatihan tersebut untuk segera membuat identitas brand mereka. Dari pengabdian masyarakat ini dapat dilihat bahwa banyak pemilik UMKM yang belum memahami konsep dasar pembuatan nama merek dan logo sebagai langkah awal untuk branding produk mereka. Hasil terpenting dari pengabdian masyarakat ini, para pemilik UMKM menjadi sadar akan pentingnya menyegerakan pembuatan identitas merek, serta pentingnya untuk segera mendaftarkan mereknya tersebut.

Keywords


UMKM; branding; identitas brand; nama merek; logo

References


Ashri, Abdullah Fikri. 2021. “Membesarkan Harapan Lewat Bendungan Jatigede.” Kompas, 2021. https://jelajah.kompas.id/jelajah-energi-nusantara/baca/membesarkan-harapan- lewat-bendungan-jatigede/.

BPS Kabupaten Sumedang. 2021. “Kecamatan Jatigede Dalam Angka 2021.” Sumedang. https://sumedangkab.bps.go.id/publication/2021/09/24/e8c778cafb69390181fe08f8/kecamatan-jatigede-dalam-angka-2021.html.

CNN Indonesia. 2023. “Dari 64 Juta UMKM RI, Baru 11 Persen Terdaftar di Ditjen KI Kumham CNN Indonesia.” 2023. https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20230904013550-92-994264/dari-64-juta-umkm-ri-baru-11-persen-terdaftar-di-ditjen-ki-kumham.

Departemen Komunikasi Bank Indonesia. 2023. “Karya Kreatif Indonesia 2023: Kebaruan dan Inovasi Kunci Kebangkitan UMKM.” Bank Indonesia. Bank Indonesia. https://www.bi.go.id/id/publikasi/ruang-media/news-release/Pages/sp_2520123.aspx.

Djuwendah, Endah, Hepi Hapsari, Yosini Deliana, dan Opan S Suartapradja. 2017. “Potensi Ekowisata Berbasis Sumberdaya Lokal Di Kawasan Waduk Jatigede Kabupaten Sumedang.” Paspalum: Jurnal Ilmiah Pertanian 5 (2): 51. https://doi.org/10.35138/paspalum.v5i2.6.

Fatimah, Siti. 2021. “Dukung Pengembangan Jatigede sebagai Daerah Tujuan Wisata, PLN Bangun Sentra Galeri UMKM.” TribunJabar.id, 1 November 2021. https://jabar.tribunnews.com/2021/11/01/dukung-pengembangan-jatigede-sebagai- daerah-tujuan-wisata-pln-bangun-sentra-galeri-umkm.

KemenkoPerekonomian. 2022. “Pengembangan UMKM Menjadi Necessary Condition untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi.” Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia, 1–1. www.ekon.go.id.

Kementrian Dalam Negeri. 2007. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 12. Pedoman Penyusunan Dan Pendayagunaan Data Profil Desa dan Kelurahan.

Muhammad, Syauqi Alaik, Agung Winarno, dan Agus Hermawan. 2021. “Strategi Branding Dalam Meningkatkan Minat Beli Bagi Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Produk Green Bean Kopi.” Jurnal Graha Pengabdian 3 (4): 369.

https://doi.org/10.17977/um078v3i42021p369-376.

Muhonen, Timo, Saku Hirvonen, dan Tommi Laukkanen. 2017. “SME brand identity: its components, and performance effects.” Journal of Product and Brand Management 26 (1): 52–67. https://doi.org/10.1108/JPBM-01-2016-1083.

Odoom, Raphael, Priscilla Mensah, dan George Asamoah. 2017. “Branding efforts and SME performance – an empirical investigation of variations across firm sizes and business sectors.” Journal of Research in Marketing and Entrepreneurship 19 (1): 59–76. https://doi.org/10.1108/JRME-06-2016-0017.

Putra, Dwi Aditya. 2020. “50 Persen UMKM Gulung Tikar Akibat Pandemi Covid-19.” Merdeka.Com, 2020. https://www.merdeka.com/uang/imbas-pandemi-50-persen-umkm-gulung-tikar-akibat-pandemi-covid-19.html%0A.

Theodora, Agnes. 2023. “Perluasan Ekspor UMKM Dipacu, Pemerintah Bentuk Satgas Baru.” Kompas, 2023. https://www.kompas.id/baca/ekonomi/2023/02/19/perluasan-ekspor-umkm-dipacu-pemerintah-bentuk-satgas-baru.

Wheeler, Alina. 2013. Designing Brand Identity: An Essential Guide for the Entire Branding Team. 4th ed. Hoboken, NJ: John Wiley & Sons.

Wicaksana, Dimas Ilham Nur. 2022. “Urgensi pendaftaran merek dagang bagi pelaku UMKM.” Bernas. https://jogja.kemenkumham.go.id/pusat-informasi/artikel/urgensi-pendaftaran-merek-dagang-bagi-pelaku-umkm.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/ag.v7i1.16670

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

____________________________________________________________________________________

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)

Universitas Galuh

Jl. Arya Janggala No. 11 Ciamis 46274

Telepon: (0265) 775295, Fax: (0265) 776787

Email: abdimasgaluh@gmail.com

 

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat is licensed under a Creative Commons Atribution ShareAlike 4.0 Internasional License

____________________________________________________________________________

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat diindeks oleh: