EDUKASI PERAWATAN GAGAL GINJAL KRONIK DI RUANG RAWAT INAP PENYAKIT DALAM RSUP DR. M. DJAMIL PADANG

Putri Dafriani, Roza Marlinda, Ratna Indah Sari Dewi

Abstract


Gagal ginjal kronik (GGK) merupakan salah satu penyakit ginjal tahap akhir. Prevalensinya terus meningkat sepanjang tahun. Salah satu permasalahan pada perawatan GGK adalah rendahnya tingkat pengetahuan pasien dan keluarga tentang perawatan GGK. Hal ini mengakibatkan rendahnya tingkat kepatuhan pasien terhadap pengobatan dan terapi GGK. Pada studi pendahuluan ditemukan masih banyaknya pasien dan keluarga yang belum memahami perawatan GGK. Upaya dalam mengatasi masalah yang ada adalah memberikan  penyuluhan Kesehatan tentang perawatan GGK meliputi definisi, penyebab, penatalaksanaan, cara pencegahan dan perawatan GGK pada pasien dan keluarga. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini berupa penyuluhan kesehatan dalam rangka meningkatkan pengetahuan kesehatan. Penerapan metode kegiatan ini dibagi menjadi 3 tahapan, diantaranya sosialisasi, diskusi dan evaluasi kegiatan. Sejumlah 18 orang pasien dan keluarga hadir dalam kegiatan ini dengan penerapan protokol kesehatan selama kegiatan berlangsung. Terdapat perbedaan signifikan pada pengetahuan ibu pada sebelum (pretest) dan setelah (posttest) kegiatan. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi kegiatan rutin sebagai upaya peningkatan pengetahuan pasien di ruangan rawat inap.

Keywords


Pengetahuan, Gagal ginjal kronik, Perawatan

References


Ariani, Sri Purwanti, and S. F. (2020). Intervensi Edukasi Kesehatan pada Pasien Gagal Ginjal Kronik yang Menjalani Hemodialisis. Jurnal Health Sains, 1(5), 270–274.

Brunner, L. S., Smeltzer, S. C. O., & Suddarth, D. S. (2010). Brunner & Suddarth’s textbook of medical-surgical nursing. lippincott Williams & Wilkins.

Dafriani, P., & Dewi, R. I. S. (2019). Tingkat Pengetahuan pada Pasien Diabetes Melitus (DM) Tipe 2. Jurnal Abdimas Saintika, 1(1), 45–50.

Majid, N., Muhasidah, M., & Ruslan, H. (2019). Hubungan Tingkat Pengetahuan, Sikap Dan Pola Makan Dengan Kadar Gula Darah Pada Penderita Diabetes Mellitus Di Wilayah Kerja Puskesmas Sudiang Kota Makassar. Media Keperawatan: Politeknik Kesehatan Makassar, 8(2), 23–30.

Maulana, I., Shalahuddin, I., & Hernawaty, T. (2021). Edukasi Pentingnya Melakukan Hemodialisa Secara Rutin Bagi Pasien Gagal Ginjal Kronik. Jurnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), 4(4), 897–906.

Yuniardi, A. P., Isro’in, L., & Maghfirah, S. (2020). Studi Literatur: Edukasi Nutrisi Metode Konseling Intensif Dengan Follow Up Pada Pasien Gagal Ginjal Kronik Dengan Masalah Keperawatan Defisit Nutrisi. Health Sciences Journal, 4(2), 1–10.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/ag.v4i1.6961

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

____________________________________________________________________________________

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)

Universitas Galuh

Jl. Arya Janggala No. 11 Ciamis 46274

Telepon: (0265) 775295, Fax: (0265) 776787

Email: abdimasgaluh@gmail.com

 

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat is licensed under a Creative Commons Atribution ShareAlike 4.0 Internasional License

____________________________________________________________________________

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat diindeks oleh: