RASIONALITAS PETANI PADI SAWAH DI DAERAH RAWAN BANJIR
Abstract
Desa Ciganjeng terletak di hilir DAS Citanduy yang mengalami permasalahan banjir akibat dari adanya penyusutan kawasan hutan di bagian hulu DAS dan muara sungai yang mengalami pendangkalan. Lahan sawah di Desa Ciganjeng 95% tergenang banjir setiap tahunnya akibat dari luapan DAS Citanduy. Namun petani padi sawah di Desa Ciganjeng masih tetap mengusahakan lahan sawahnya meskipun tergenang banjir. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bentuk rasionalitas petani padi sawah yang tetap mengusahakan lahannya meskipun terendam banjir. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, dan jumlah informan sebanyak 11 orang yang ditentukan dengan cara purposive sampling dan snowball sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa petani padi sawah di Desa Ciganjeng memiliki empat bentuk yaitu rasionalitas instrumental terlihat dalam strategi mengendalikan risiko banjir dan memaksimalkan keuntungan ekonomi, Rasionalitas afektif tercermin dalam perilaku petani menghadapi banjir, rasionalitas nilai tercermin dalam penghargaan terhadap tradisi, identitas petani, dan nilai-nilai sosial, dan rasionalitas tradisional tercermin dalam usahatani padi sawah yang turun temurun, penerapan norma dan nilai-nilai masyarakat, serta penggunaan benih padi lokal. Kata kunci: Rasionalitas, Petani, Padi, Lahan Sawah, Banjir.ABSTRAKDesa Ciganjeng terletak di hilir DAS Citanduy yang mengalami permasalahan banjir akibat dari adanya penyusutan kawasan hutan di bagian hulu DAS dan muara sungai yang mengalami pendangkalan. Lahan sawah di Desa Ciganjeng 95% tergenang banjir setiap tahunnya akibat dari luapan DAS Citanduy. Namun petani padi sawah di Desa Ciganjeng masih tetap mengusahakan lahan sawahnya meskipun tergenang banjir. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bentuk rasionalitas petani padi sawah yang tetap mengusahakan lahannya meskipun terendam banjir. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, dan jumlah informan sebanyak 11 orang yang ditentukan dengan cara purposive sampling dan snowball sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa petani padi sawah di Desa Ciganjeng memiliki empat bentuk yaitu rasionalitas instrumental terlihat dalam strategi mengendalikan risiko banjir dan memaksimalkan keuntungan ekonomi, Rasionalitas afektif tercermin dalam perilaku petani menghadapi banjir, rasionalitas nilai tercermin dalam penghargaan terhadap tradisi, identitas petani, dan nilai-nilai sosial, dan rasionalitas tradisional tercermin dalam usahatani padi sawah yang turun temurun, penerapan norma dan nilai-nilai masyarakat, serta penggunaan benih padi lokal. Kata kunci: Rasionalitas, Petani, Padi, Lahan Sawah, Banjir.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v10i3.11619
Refbacks
- There are currently no refbacks.
___________________________________________________________________________________
Diterbitkan Oleh :
FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH
Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274
Telepon: 0265-2754011
Email: agroinfogaluh@gmail.com
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.
__________________________________________________________________________________
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: