ANALISIS KELAYAKAN USAHATANI PADI KETAN HITAM LOKAL (Studi Kasus Di Desa Puspamukti Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya)
Miftah Ahmad, Agus Yuniawan Isyanto, Saepul Aziz
Abstract
ABSTRAK penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) Besarnya biaya, penerimaan dan pendapatan usahatani padi ketan hitam lokal per hektar dalam satu kali musim tanam di Desa Puspamukti Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya, (2) Besarnya nilai R/C usahatani padi ketan hitam lokal per hektar dalam satu kali musim tanam di Desa Puspamukti Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendataan studi kasus pada petani ketan hitam lokal di Desa Puspamukti Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya dengan jumlah petani padi ketan hitam lokal sebanyak 50 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Rata-rata biaya total usahatani padi ketan hitam lokal di Desa Puspamukti Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya per hektar dalam satu kali musim tanam Rp 7.461.732,00. Rata-rata penerimaan usahatani padi ketan hitam lokal di Desa Puspamukti Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya per hektar dalam satu kali musim tanam Rp 25.280.000,00, sehingga mendapatkan rata-rata pendapatan Rp 17.818.268,00, per hektar dalam satu kali mudim tanam. 2) R/C usahatani padi ketan hitam lokal di Desa Puspamukti Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya per hektar dalam satu kali musim tanam yaitu 3,27. Setiap biaya yang dikeluarkan Rp 1, maka akan mandapatkan penerimaan Rp 3,27 sehingga akan mendapatkan pendapatan Rp 2,27 dan usahatani padi ketan hitam layak untuk diusahakan karena nilai R/C nya lebih dari Rp 1. Maka usahatani padi ketan hitam lokal di Desa Puspamukti Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya layak untuk diusahakan.Kata kunci : Biaya, Penerimaan, Pendapatan, Usahatani.
Keywords
Biaya, Penerimaan, Pendapatan, Usahatani.
References
Abidin. 2015. Dampak Kebijakan Impor Beras Dan Ketahanan Pangan Dalam Perspektif Kesejahteraan Sosial. Jurnal Sosio Informa Vol. 1, No. 03, September - Desember, Tahun 2015.
Arikunto, S. 2016. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Balitbangtan. 2015. Inovasi Pertanian Untuk Peningkatan Daya Saing Bangsa. Kinerja Balitbangtan 2010-2014. Balitbangtan. 222 Hal.
BPP Kecamatan Cigalontang. 2022. Laporan Tahunan. Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya.
Kementrian Pertanian Republik Indonesia.2015. “Kebutuhan Dan Permintaan Ketan Di Indonesia”.Http://Pustaka. Litbang. Pertanian. Go.Id/Berita.Php? Newsid[Diakse S 3 Februari 2018].
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Dan R&D. Bandung : Alfabeta, CV.
Suratiyah, K. 2015. Ilmu Usahatani. Penebar Swadaya. Jakarta.
DOI:
http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v11i2.11992
Refbacks
- There are currently no refbacks.
___________________________________________________________________________________
Diterbitkan Oleh :
FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH
Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274
Telepon: 0265-2754011
Email: agroinfogaluh@gmail.com
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.
__________________________________________________________________________________
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: