ANALISIS STRATEGI PEMASARAN TEH CELUP WALINI INDUSTRI HILIR TEH PT PERKEBUNAN NUSANTARA VIII (Studi Kasus: Industri Hilir Teh PTPN VIII, Bandung, Jawa Barat)

Raden Assyifa Nuraini, Gema Wibawa Mukti

Abstract


Industri Hilir Teh (I-Teh) merupakan perusahaan yang melakukan kegiatan hilir dari PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VIII yang berada di Bandung, Jawa Barat. I-Teh memproduksi dan mengolah bubuk teh menjadi teh celup dengan merek dagang Walini. I-Teh mengalami kendala dalam menjalankan usahanya yaitu jumlah penjualannya terus menurun sehingga keuntungan yang diperoleh berkurang. Berdasarkan kendala tersebut, diperlukan suatu strategi pemasaran guna meningkatkan keuntungan perusahaan yaitu menganalisis prioritas strategi pemasaran yang diterapkan I-Teh agar mendapatkan prioritas alternatif strategi dan dipilih untuk dijadikan prioritas dalam perhitungan Analytical Hierarchy Process (AHP). Metode AHP digunakan untuk menganalisis strategi mana yang efektif untuk dijalankan I-Teh dalam pemasarannya. Bobot dalam setiap kriteria diperoleh dari pengisian kuesioner terhadap Kepala Penjualan, Supervisor Branch Opening, Demand Planning, Administrasi Pemasaran, dan Logistik. Responden dipilih berdasarkan pertimbangan memiliki peran besar dalam perumusan, pelaksanaan strategi, dan pengambilan keputusan pemasaran. Hasil penentuan alternatif prioritas strategi dalam memasarkan teh celup Walini adalah strategi meningkatkan pangsa pasar yang menitikberatkan pada strategi komunikasi pemasaran. Taktik yang dapat dijalankan oleh I-Teh adalah meningkatkan intensitas promosi melalui media massa sebagai prioritas utama komunikasi pemasaran, meningkatkan brand image sebagai prioritas utama strategi perencanaan produk, penentuan harga berdasarkan harga pokok produksi sebagai prioritas utama strategi penetapan harga, memperkuat kepercayaan konsumen sebagai prioritas utama strategi pemilihan pasar, dan melakukan distribusi langsung sebagai prioritas utama sistem distribusi.

References


Badan Pusat Statistik. 2011. Jumlah dan Distribusi Penduduk” melalui diakses pada tanggal 9 November 2017

Marimin. 2004. “Teknik dan Aplikasi Pengambilan Keputusan Kriteria Majemuk”. Jakarta: Gramedia Widiasarana Indonesia

Pusat Penelitian dan Pengembangan Perkebunan. 2015. “Tanaman Teh” melalui diakses pada tanggal 18 Oktober 2018

Putra, Idris Rusadi. 2014. “Ini Penyebab Banyak Teh Impor Serbu Indonesia” melalui diakses pada tanggal 9 November 2017

Rossi, Ara. 2010. “Teh – Dari Asal Usul, Tradisi, Khasiat Hingga Racikan Teh”. Yogyakarta: CV Andi Offset

Saaty, T. L. 1991. “Pengambilan Keputusan Bagi Para Pemimpin (Terjemahan)”. Jakarta: PT Pustaka Binaman Pressindo

Saaty, T. L. 1993. “Proses Hierarki Analitik untuk Pengambilan Keputusan dalam Situasi yang Kompleks (Terjemahan)”. Jakarta: PT Pustaka Binaman Pressindo




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v6i1.1272

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________________________________

Diterbitkan Oleh :

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH

Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274

Telepon: 0265-2754011

Email: agroinfogaluh@gmail.com


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

 __________________________________________________________________________________

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: