ANALISIS SALURAN PEMASARAN JAMUR TIRAM PUTIH (Studi Kasus di Desa Rajadesa Kecamatan Rajadesa Kabupaten Ciamis)

Ahmad Fauzan, Dini Rochdiani, Sudradjat Sudradjat

Abstract


Jenis jamur ini banyak diminati karena cita rasanya yang lezat dan bisa dibuat menjadi berbagai macam olahan masakan. Prospek jamur yang bagus dan minat masyarakat yang semakin meningkat dalam mengkonsumsi jamur, membuat banyaknya pembudidaya jamur di Indonesia. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Saluran pemasaran jamur tiram putih dari petani ke konsumen di Desa Rajadesa Kecamatan Rajadesa Kabupaten Ciamis. (2) Besarnya marjin, biaya dan keuntungan dari masing-masing lembaga pemasaran jamur tiram putih di Desa Rajadesa Kecamatan Rajadesa Kabupaten Ciamis. (3) Besarnya bagian harga yang diterima petani (share) dari harga yang dibayarkan konsumen. Penelitian ini dilaksanakan pada petani jamur tiram putih di Desa Rajadesa dengan menggunakan studi kasus. Sampel yang di ambil adalah seorang petani jamur tiram putih  dengan menggunakan teknik Purposive Sampling ( sampel yang sengaja dipilih atau tidak acak). Sedangkan untuk sampel lembaga pemasaran diambil dengan cara Snowball Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1). Terdapat satu saluran pemasaran jamur tiram putih dari petani sampai ketangan konsumen akhir yaitu :Petani   --------> Pedagang pengecer  ----------------> Konsumen akhir, (2). Besarnya total marjin pemasaran adalah Rp. 4.000,00 per kilogram dengan total biaya pemasaran Rp. 1.366,70 per kilogram dan total keuntungan pemasaran Rp. 2.633,30 per kilogram. (3). Besarnya bagian harga yang diterima petani (farmer’s share) adalah sebesar 71,5 persen.

Keywords


Jamur Tiram Putih, Saluran Pemasaran

References


Alex, S.M. 2011. Untung Besar Budidaya Aneka Jamur. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Daniel. 2007. Kecerdasan Emosional. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka

Utama.

Nasehudin dan Gozali. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif. CV. Pustaka Setia Bandung.

Andre, J.P. 2018 Analisis Pemasaran Jamur Tiram Putih. Pekbis jurnal, Faperta Agribisnis Universitas Riau.

Sugiyono. 2005. Metode Penelitian Administrasi. CV. Alfabet. Bandung.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v7i1.2559

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________________________________

Diterbitkan Oleh :

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH

Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274

Telepon: 0265-2754011

Email: agroinfogaluh@gmail.com


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

 __________________________________________________________________________________

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: