Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Produktivitas Usahatani Pepaya (Carica papaya L) California Di Desa Cimaragas

Akik Muhammad Tahkiki, Iwan Setiawan, Agus Yuniawan Isyanto

Abstract


Pepaya California mampu tumbuh di berbagai tempat, baik di lahan kering maupun di lahan basah dengan iklim tropis dan subtropis. Namun, produktivitasnya bervariasi untuk setiap daerah. Penelitian dilaksanakan dengan tujuan: (1) menganalisis tingkat produktivitas pepaya California, dan (2) menganalisis faktor-faktor yang berpengaruh terhadap produktivitas pepaya California. Penelitian ini didesains secara kuantitatif dengan menggunakan  metode survey dengan menggunakan alat bantu kuesioner. Petani pepaya California yang dijadikan sampel penelitian berjumlah 40 orang. Analisis produktivitas usahatani pepaya California statistik deskriptif, sedangkan analisis faktor-faktor yang berpengaruh terhadap produktivitas menggunakan regresi linier berganda dengan pendugaan parameter dilakukan menggunakan SPSS 23. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa produktivitas berkisar antara 10,00 -16,00 Kw/Ha dengan rata-rata 12,97 Kw/Ha. pupuk kandang, pengalaman berusahatani dan keanggotaan kelompok berpengaruh signifikan terhadap produktivitas usahatani papaya California, sedangkan luas lahan, benih, umur dan tingkat pendidikan tidak berpengaruh signifikan terhadap produktivitas usahatani papaya California.

Keywords


usahatani, pepaya california, produktivitas, faktor-faktor

References


Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian : Suatu Pendekatan Praktik Revisi IV. Jakarta : PT Rineka Cipta.

Daryanto dan Raharjo, M. 2012. Model Pembelajaran Inofatif. Yogyakarta: Gava Media.

Febriawan, G., dkk. 2018. Analisis Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Risiko Produksi Usahatani Pepaya di Kecamatan Ledokombo Kabupaten Jember. Jurnal Agribest Vol 02, No 02.

Handoko, T.H. 2011. Manajemen Personalia dan Sumberdaya Manusia. Yogyakarta: Penerbit BPFE.

Isyanto, A.Y. 2012. Faktor-faktor Yang Berpengaruh Terhadap Produksi Pada Usahatani Padi di Kabupaten Ciamis. Cakrawala Galuh, 1(8): 1-8.

Priyatno, Duwi. 2011, Buku Saku Analisis Statistik Data SPSS, Mediakom, Yogyakarta.

Rafeah. 2013. Produktivitas dan Kelayakan Ekonomis Usahatani Semangka Pada Lahan Tipe C Rawa Pasang Surut Musim Kemarau di Desa Telang Kecamatan Muara Telang Kabupaten Banyu Asin.

Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Sunjaya, D. H., Hardiyanto, T. dan Agus, Y. I. 2018. Faktor – Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Produktivitas Usahatani Minapadi di Kota Tasikmalaya. Jurnal Pemikiran Masyarakat Ilmiah Berwawasan Agribisnis.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v8i1.4296

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________________________________

Diterbitkan Oleh :

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH

Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274

Telepon: 0265-2754011

Email: agroinfogaluh@gmail.com


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

 __________________________________________________________________________________

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: