PARTISIPASI PETANI DALAM KEGIATAN KELOMPOKTANI (Studi Kasus pada Kelompoktani Irmas Jaya di Desa Karyamukti Kecamatan Pataruman Kota Banjar)

Aip Rusdiana, Dedi Herdiansah Sujaya, Tito Hardiyanto

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) karateristik sosial ekonomi petani peserta kegiatan SLPTT padi sawah, 2) tingkat partisipasi petani dalam kegiatan kelompoktani. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi kasus dengan mengambil kasus pada pada Kelompoktani Irmas Jaya di Desa Karyamukti Kecamatan Pataruman Kota Banjar. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah anggota Kelompoktani Irmas Jaya sebanyak 30 orang petani atau 25 persen dari 120 petani yang telah mengikuti kegiatan SL-PTT padi sawah. Dari hasil penelitian diperoleh 1) tingkat karakteristik sosial ekonomi petani peserta kegiatan SL-PTT padi sawah di Kelompoktani Irmas Jaya sebagian besar berada pada kategori sedang sebanyak 25 orang atau 83,33 persen, terbesar kedua berada pada kategori tinggi sebanyak 3 orang atau 10,00 persen dan yang terakhir berada pada kategori rendah sebanyak 2 orang atau 6,67 persen, 2) tingkat partisipasi petani dalam kegiatan kelompoktani adalah tinggi dengan berada di tangga Partnership level Citizen Power, yaitu dapat diartikan bahwa petani yang hadir dalam pertemuan tersebut dapat bernegosiasi dan terlibat dalam pengambilan keputusan.

Full Text:

PDF

References


Daniel, M. 2003. Metode Penelitian Sosial Ekonomi. Bumi Aksara. Jakarta

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Banjar. 2013. Petunjuk Teknis Sekolah Lapangan Pengelolaan Tanaman Terpadu (SL_PTT) padi dan Jagung Tahun 2013. Banjar.

Hasyim, H. 2006. Analisis Hubungan Karakteristik Petani Kopi Terhadap Pendapatan (Studi Kasus: Desa Dolok Seribu Kecamatan Paguran Kabupaten Tapanuli Utara). Jurnal Komunikasi Penelitian. Lembaga Penelitian. Universitas Sumatera Utara, Medan.

Iwan. 2010. Analisis Hubungan Karateristik Petani dengan Partisipasi Petani terhadap Program Pengembangan Agribisnis Jagung Hibrida pada Kabupaten Karanganyar. http://iwansas.wordpress.com. Diakses 13 April 2015.

Mar, 2010. SL-PTT. http:/www.IT Koran Sore Wawasan.com. Diakses 29 Maret 2015.

Nurdin. 2000. Pengantar Demografi. Lembaga Demografi FE Universitas Indonesia. Jakarta.

Soleh. 2013. Journal On Social Economic Of Agriculture and Agribusiness Vol 2, No. 9. hal. 4.

Sudjana. 2000. Metode Statistik. Penerbit Tarsito. Bandung.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v2i2.61

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________________________________

Diterbitkan Oleh :

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH

Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274

Telepon: 0265-2754011

Email: agroinfogaluh@gmail.com


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

 __________________________________________________________________________________

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: