ANALISIS MANAJEMEN RANTAI PASOKAN DALAM MENINGKATKAN PERFORMA BISNIS (Suatu Studi pada Pabrik Roti Via Ebode Sindangkasih Kabupaten Ciamis)

aulia nurrahma, Aziz Basari, Nina Herlina

Abstract


Penelitian ini difokuskan pada Analisis Manajemen Rantai Pasokan Dalam Meningkatkan Performa Bisnis (Suatu Studi kasus pada Pabrik Roti Via Ebode Sindangkasih Kabupaten Ciamis). Adapun yang menjadi latar belakang ini karena masih belum optimalnya Manajemen Rantai Pasokan terutama pada aspek Internal Supply Chain. Hal ini menyebabkan jumlah produksi tidak sesuai dengan permintaan sehingga mempengaruhi performa bisnis perusahaan. Permasalahan dalam penelitian ini adalah : 1) Bagaimana Manajemen Rantai Pasokan Pabrik Roti pada Via Ebode Sindangkasih Ciamis; 2) Bagaimana  Performa Bisnis Pabrik Roti pada Via Ebode Sindangkasih Ciamis; 3) Bagaimana Analisis Manajemen Rantai Pasokan dalam Meningkatkan Performa Bisnis Pabrik Roti pada Via Ebode Sindangkasih Ciamis. Adapun tujuan penelitian adalah : 1) Untuk Mengetahui dan Menganalisis Rantai Pasokan Pabrik Roti pada Via Ebode Sindangkasih  Ciamis; 2) Untuk Mengetahui dan Menganalisis Performa Bisnis Pabrik Roti pada Via Ebode Sindangkasih Ciamis; 3) Untuk Menganalisis Manajemen Rantai Pasokan Terhadap Performa Bisnis Pabrik Roti pada Via Ebode Sindangkasih Ciamis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif  kualitatif.  Sedangkan untuk teknik pengumpulan data yang diperoleh menggunakan Wawancara, Observasi, Dokumentasi. Dan teknik analisis data yang digunakan yaitu Reduksi, Keabsahan Data/Triangulasi, dan Verivikasi. Hasil dari penelitian dan pengolahan data menunjukan bahwa dengan meningkatnya penjualan roti maka dapat meningkatkan pendapatan bagi perusahaan. Jumlah permintaan roti mengalami penurunan dan kenaikan secara fluktuatif atau keadaan yang tidak stabil atau selalu berubah-ubah. Perbandingan penjualan cukup bagus, pada tahun 2018 jumlah pendapatan sebesar Rp. 111.300.000  terdapat peningkatan pada tahun 2019 jumlah pendapatan sebesar Rp. 126.420.000. Oleh karena itu Analisis Manajemen Rantai Pasokan Pabrik Roti Via Ebode Sindangkasih  Ciamis sangat berperan penting dalam meningkatkan Performa Bisnis.

Full Text:

PDF

References


Banerjee, M., & Mishra, M. (2015). Retail Supply Chain Management Practices in India: A Business Intelligence Perspective. Jurnal of Reatailing and Costumer Sevices, 12.

Chopra, Sunil and Peter Meindl, 2004. Supply Chain Management Strategy, Planning, and Operation, Second Edition.

Lambert, Ellram, Hugos.2003. Fundamentals Of Logistics Management. Mc Graw-Hill. Singapore

Nasution, S. 2002. Metode Research. Jakarta: Bumi Aksara.

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D, Bandung: Alfabeta, 2009, Cet. Ke 8, h. 137

Soegiyono, 2013. Memahami Penelitian Kualitatif . Penerbit: Alfabeta

Ganeshan, Harison, Hugos. 2003 An Introduction to Supply Chain, Supply Chain Journal New York

Lambert, Ellram, Hugos.2003. Fundamentals Of Logistics Management. Mc Graw-Hill. Singapore.

Lexy. J Moleong, 2012. Metodologi Penelitian Kualitatif edisi revisi 2012. Bandung: Remaja Rosdakarya, hlmn: 5


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Journal Correspondence Address

Program Studi Manajemen

Fakultas Ekonomi Universitas Galuh Ciamis

Jln. R.E. Martadinata no 150, Kabupaten Ciamis - Jawa Barat

Email : feunigalmanajemen@gmail.com

Contact Person : +6281394946789

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.