PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP EFEKTIVITAS KINERJA PEGAWAI (Studi pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ciamis)

Fikri Husaeni Setiawan, Elin Herlina, Risna Kartika

Abstract


Fikri Husaeni Setiawan, NIM : 3402140274 Program Strata 1 (S1) Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Galuh Kabupaten Ciamis “Pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja Terhadap Efektivitas Kinerja Pegawai (Studi pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ciamis)” Dosen Pembimbing I Elin Herlina, S.E.,M.M. dan Dosen Pembimbing 2 Risna Kartika, S.E., M.M.Penelitin ini di fokuskan pada pengaruh motivasi dan disiplin kerja terhadap efektivitas kinerja pada pegawai Kementerian Agama Kabupeten Ciamis. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana pengaruh motivasi terhadap efektivitas kinerja pada pegawai Kementerian Agama Kabupeten Ciamis? 2) Bagaimana pengaruh disiplin kerja terhadap efektivitas kinerja pada pegawai Kementerian Agama Kabupeten Ciamis? 3) Bagaimana pengaruh motivasi dan disiplin kerja terhadap efektivitas kinerja pada pegawai Kementerian Agama Kabupeten Ciamis?Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini metode survey dengan metode survey dengan pendekatan deskriptif analitik menggunakan metode analisis koefisien korelasi sederhana, koefisien determinasi, koefisien regresi berganda, Uji t dan Uji F. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Kementerian Agama Kabupeten Ciamis yang berjumlah 93 orang.Hasil penelitian menunjukan pengaruh motivasi terhadap efektivitas kinerja sebesar 16,08%. Pengaruh disiplin kerja terhadap efektivitas kinerja sebesar 37,33%. Pengaruh motivasi dan disiplin kerja terhadap efektivitas kinerja 37,33%.Simpulan dari penelitian ini adalah 1) Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap efektivitas kinerja. 2) Disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap efektivitas kinerja. 3) Motivasidan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan secara bersama-sama terhadap efektivitas kinerja.Saran dari hasil penelitian ini adalah 1) Untuk lebih meningkatkan lagi motivasi pada pegawai Kementerian Agama Kabupaten Ciamis, sebaiknya pegawai menunjukan perlakuan yang wajar kepada sesama pegawai di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ciamis, dengan cara saling membantu dalam pekerjaan apabila rekannya sedang membutuhkan bantuan. 2) Untuk lebih meningkatkan lagi disiplin kerja pada pegawa Kementerian Agama Kabupaten Ciamis, sebaiknya pegawai mentaati peraturan lembaga/instansi dengan cara menggunakan seragam kerja yang sesuai dan berpakaian rapih pada saat bekerja. 3) Untuk lebih meningkatkan lagi efektivitas kinerja pada pegawai Kementerian Agama Kabupaten Ciamis, sebaiknya pimpinan lebih memperhatikan kenyamanan serta kepuasan pegawai dalam bekerja di tempat kerjanya.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Journal Correspondence Address

Program Studi Manajemen

Fakultas Ekonomi Universitas Galuh Ciamis

Jln. R.E. Martadinata no 150, Kabupaten Ciamis - Jawa Barat

Email : feunigalmanajemen@gmail.com

Contact Person : +6281394946789

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.