EVALUASI DAN MONITORING TEKANAN DARAH SISTOLE DAN DIASTOLE PADA LANSIA

Nilasari Indah Yuniati, Fajar Husen, Nur Aini Hidayah Khasanah, Sugi Purwanti

Abstract


Lansia memiliki risiko lebih tinggi untuk terkena hipertensi, apabila tidak dilakukan monitoring terhadap tekanan darah, baik tekanan darah sistole (TDS) maupun tekanan darah diastole (TDD) secara berkala dapat mengakibatkan komplikasi yang lebih parah. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk melakukan evaluasi dan monitoring TDS dan TDD pada lansia serta mengetahui hubungan usia dan berat badan terhadap TDS dan TDD. Kegiatan PKM dilaksanakan di Kelurahan Grendeng pada bulan Juli-Agustus 2022. Subjek yang terlibat dalam kegiatan ini adalah 39 orang lansia. Kegiatan terdiri atas tahap persiapan, pelaksanaan, follow up, dan diakhiri dengan monitoring dan evaluasi. Subjek didominasi oleh lansia wanita (87.18%) dengan rentang usia 50-85 tahun. Lansia wanita memiliki berat badan yang cenderung lebih tinggi (rata-rata 53.90 kg) dibandingkan lansia pria (rata-rata 51.20 kg). Rata-rata TDS lansia pria (138 mm/Hg) lebih tinggi dibandingkan lansia wanita (137.70 mm/Hg), sedangkan nilai TDD keduanya tidak menunjukkan perbedaan yang bermakna. Subjek dengan kategori pra-hipertensi didominasi rentang usia 56-60 tahun (12.82%), kategori hipertensi didominasi tahun didominasi oleh subjek berusia 61-65 tahun (12.82%). Hanya 2.56% pasien yang memiliki TDS normal (<120 mm/Hg), yaitu pada rentang usia 76-80 tahun. Peningkatan TDS dan TDD berkoreasi sangat kuat dengan peningkatan berat badan (indeks korelasi pearson 0.482), sedangkan peningkatan berat badan berkorelasi lemah dengan peningkatan TDS dan TDD (indeks korelasi pearson 0.133). Perlu dilakukan kolaborasi dengan puskesmas setempat dalam kegiatan PKM selanjutnya agar dicapai hasil foloow up yang lebih optimal.

Keywords


Hipertensi, lansia, tekanan darah sistole, tekanan darah diastole

References


BPS Kabupaten Banyumas. (2021). Kecamatan Purwokerto Utara dalam Angka. Badan Pusat Statistik Kabupaten Banyumas.

Husen, F., & Basuki, R. (2022). Karakteristik, Profil Dan Diganosa Pasien Hipertensi Rawat Inap Di Rsu Aghisna Sidareja Kabupaten Cilacap. Jurnal Bina Cipta Husada, XVIII(2), 59–73.

Lusiana, N., Widayanti, L. P., Mustika, I., & Andiarna, F. (2019). Korelasi Usia dengan Indeks Massa Tubuh, Tekanan darah Sistol-Diastol, Kadar Glukosa, Kolesterol, dan Asam Urat. Journal of Health Science and Prevention, 3(2), 101–108. https://doi.org/10.29080/jhsp.v3i2.242

Nuraeni, E. (2019). Hubungan Usia Dan Jenis Kelamin Beresiko Dengan Kejadian Hipertensi Di Klinik X Kota Tangerang. Jurnal JKFT, 4(1), 1–6. https://doi.org/10.31000/jkft.v4i1.1996

Patel, V., Khaped, K., Solanki, B., Patel, A., Rathod, H., & Patel, J. (2013). Profile of pulmonary hypertension patients profile of pulmonary hypertension patients coming to civil hospital, Ahmedabad. Int J Res Med, 2(1), 94–97.

RI, K. K. (2018). Laporan Nasional Riskesdas 2018. Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI.

Tirtasari, S., & Kodim, N. (2019). Prevalensi dan Karakteristik Hipertensi Pada Usia Dewasa Muda di Indonesia. Tarumanagara Medical Journal, 1(2), 396.

Yuniati, N. I. (2021). Profil Pasien Hipertensi di Puskesmas Purwokerto Utara. Jurnal Bina Cipta Husada, XVIII(1), 140–150.

Zulfiah, & Dayani, K. (2019). Studi Pengetahuan Pasien Tentang Penggunaan Amlodipin Tablet di Klinik Nur Ichsan Makassar. Jurnal Farmasi Sandi Karsa, 5(1), 11–14.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/ag.v4i2.8500

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

____________________________________________________________________________________

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)

Universitas Galuh

Jl. Arya Janggala No. 11 Ciamis 46274

Telepon: (0265) 775295, Fax: (0265) 776787

Email: abdimasgaluh@gmail.com

 

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat is licensed under a Creative Commons Atribution ShareAlike 4.0 Internasional License

____________________________________________________________________________

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat diindeks oleh: