POTENSI DAN STRATEGI PENGEMBANGAN AGROEKOWISATA DESA ALAMENDAH SEBAGAI KAWASAN WISATA BERBASIS MASYARAKAT

Aisyah Nabilah, Endah Djuwendah

Abstract


Desa Alamendah merupakan salah satu kawasan agro-ekowisata di Kabupaten Bandung yang menerapkan konsep pariwisata berbasis masyarakat dalam pengelolaannya. Pengembangan sektor pariwisata secara berkelanjutan dapat berdampak bagi kesejahteraan masyarakat, sehingga strategi pengembangan agro-ekowisata di Desa Alamendah perlu dilakukan dengan tujuan supaya potensi dapat terus digali dan ditingkatkan. Tujuan dari penelitian ini adalah menggali potensi yang dapat menjadi daya tarik wisata serta menentukan prioritas alternatif strategi pengembangan Agro-ekowisata di Desa Alamendah. Penelitian ini menggunakan desain kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Analisis data yang digunakan menggunakan analisis SWOT dan ANP (Analytical Network Process). Hasil analisis ANP menunjukkan bahwa alternatif strategi prioritas utama dalam pengembangan Agro-ekowisata Desa Alamendah yang diperoleh adalah strategi menjaga loyalitas konsumen yang sebaiknya lebih difokuskan pada aktivitas agroindustri rumah tangga yang dilaksanakan oleh masyarakat lokal.

Keywords


strategi pengembangan, agroekowisata

References


Astutik, N. P. (2017). Strategy of Agro Tourism Development in Gombengsari District Banyuwangi. Journal of Business on Hospitality and Tourism, 3(1), 38. https://doi.org/10.22334/jbhost.v3i1.91

BPS. (2018). Statistik Objek Daya Tarik Wisata 2018.

BPS. (2019). Jumlah Devisa Sektor Pariwisata. https://www.bps.go.id/dynamictable/2018/05/22/1357/jumlah-devisa

John Fletcher, Alan Fyall, David Gilbert, S. W. (2018). Tourism: Principles and Practice. (Sixth). Pearson Education Limited.

Rangkuti, F. (2009). Analisis SWOT Teknik Membeda Kasus Bisnis. PT. Gramedia Pustaka Utama.

Rangkuti, F. (2013). Strategic Management Concept & Cases (Eighth Ed). Prentice Hall International, Inc.

Saaty, T. L. (1996). Decision Making With Dependence and Feedback: The Analytic Network Process. Pittsburgh: RWS Publications.

Suriadikusumah, A. (2014). Ekowisata Dan Agrowisata (Eko-Agrowisata) Alternatif Solusi Untuk Pengembangan Wilayah Pada Lahan-Lahan Berlereng Di Jawa Barat. Fak. Pertanian Unpad-Bandung, Gambar 1, 1–10.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v9i2.7530

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________________________________

Diterbitkan Oleh :

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH

Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274

Telepon: 0265-2754011

Email: agroinfogaluh@gmail.com


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

 __________________________________________________________________________________

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: