STUDI DOKUMENTER HASIL BELAJAR PSIKOMOTOR MATERI KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PjBL PADA SISWA KELAS VII MTsN 11 CIAMIS

Teni Setia Mulyani, Euis Erlin, Lia Yulisma

Sari


Tujuan studi dokumenter ini untuk mengetahui keefektifan model PjBL serta faktor-faktor yang dapat mempengaruhi keefektifan model PjBL terhadap hasil belajar psikomotor siswa pada materi klasifikasi makhluk hidup di MTsN 11 Ciamis. Penelitian ini merupakan penelitian secara kualitatif melalui pendekatan triangulasi. Instrumen yang digunakan dokumen hasil belajar psikomotor, kuesioner wawancara, serta beberapa dokumen lain yang dapat mempengaruhi hasil belajar diantaranya RPP, bahan ajar yang digunakan, serta media pembelajaran. Subjek penelitian adalah dokumen hasil belajar psikomotor siswa kelas VII A. Sampel diambil secara acak sederhana (Simple Random Sampling). Teknik analisis data melalui reduksi, menyajikan data, dan analisis data. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil belajar psikomotor berada dalam kategori sangat baik. Ketercapaian hasil belajar tersebut dipengaruhi oleh berbagai faktor baik dari diri siswa maupun dari lingkungan belajar. Faktor yang dapat mempengaruhi keefektifan penggunaan model PjBL diantaranya: (1) kelompok diskusi, (2) rasa tidak mudah putus asa, dan (3) serta motivasi siswa untuk belajar. Tambahkan kesimpulan dan  implikasi hasil penelitian Kata kunci: PjBL, Keefektifan, dan Hasil Belajar Psikomotor

Teks Lengkap:

Download PDF

Referensi


Bukhori, eva muzaiyidah. (2015). Faktor-faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar. [Online]. Tersedia: http://evimuzaiyidah.blogspot.com/2015/03/faktor-faktor-yang-mempengaruhi-belajar.html?m=1. [14 April 2020].

Emda, amna. 2017. “Kedudukan Motivasi Belajar Siswa Dalam Pembelajaran”. J. Lantanida. 5(2): 172-196

Mandang E F, Lumanau B, Walangitan M D B. (2017). “Pengaruh Tingkat Pendidikan Dan Pelatihan Terhadap Kinerja Karyawan Pada Pt. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk Cabang Manado”. J. EMBA. 5(3): 4324-4335

Mulyono, nono. (2015). Kurikulum dan Pembelajaran. Ciamis. Riqzi Press

Nadya, Junaidi, dan Warneri. 2015. “Pengaruh Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Keterampilan Psikomotorik dan Hasil Belajar Praktek Proyek Work”. 1-10

Nurfitriyanti, Maya. 2016. “Model Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika”. J. Formatif. 6(2):149-160

Pane A, Dasopang M D . 2017. “Belajar dan Pembelajaran”. J. Kajian ilmu-ilmu keislaman. 3(2): 333-352

Rais, M. (2010). Project-Based Learning: Inovasi Pembelajaran yang Berorientasi Soft Skill. Makalah pada Seminar Nasional Pendidikan Teknologi dan Kejurusan Fakultas Teknik, Surabaya.

Suhana, C. (2014). Konsep Strategi Pembelajaran (ed). Bandung. Refika Aditama.

Surya A P, Relmasira S C, dan Hardini A T. (2018). “Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning (PjBL) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Kreativitas Siswa Kelas III SDN Sidorejo Lor 01 Salatiga”. J. Pesona Dasar. 6(1):41-54




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jpb.v8i2.4406

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.






 
Jurnal ini terindeks :