PERAN TAMAN BACAAN MASYARAKAT (TBM) DALAM MENINGKATKAN MINAT DAN BUDAYA BACA DI KABUPATEN CIAMIS
Sirojul Munir, Asep Hidayatullah
Abstract
Minat dan budaya baca masyarakat Indonesia masih sangat rendah terutama di kalangan masyarakat kurang mampu. Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah untuk mengatasi masalah tersebut. Salah satu upaya pemerintah yaitu melalui taman bacaan masyarakat (TBM). Laporan penelitian ini berjudul “Peran Taman Bacaan Masyarakat dalam Meningkatkan Minat dan Budaya Baca Masyarakat Kurang Mampu di Kabuaten Ciamis”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya, faktor pendukung dan penghambat, serta kontribusi TBM dalam meningkatkan minat dan budaya baca masyarakat kurang mampu di Kabuaten Ciamis. Kegiatan penelitian ini dilaksanakan di TBM Kabupaten Ciamis, yakni TBM Harum dan TBM Cahaya Ilmu. Upaya yang dilakukan TBM Harum dan TBM Cahaya Ilmu adalah dengan mengadakan berbagai program seperti menyediakan sudut baca di setiap dusun, pemanfaatan teknologi informasi, disediakannya perpustakaan keliling, dll. Faktor pendukung TBM Harum dan TBM Cahaya Ilmu diantarnya mendapat berbagai dukungan dan bantuan dari masyarakat, pemerintah setempat dan pemerintah pusat, turut berperan aktifnya lembaga-lembaga pendidikan, dan semangat yang sangat tinggi dari tim pegiat literasi dan pengelola TBM. Sementara faktor penghambat TBM Harum dan TBM Cahaya Ilmu adalah terbatasnya dana untuk memperbaiki sarana dan prasarana TBM, koleksi buku bacaan masih rendah, dan ruang baca yang dimiliki TBM masih belum bisa menampung seluruh masyarakat binaan.Kata kunci: Peran TBM, minat dan budaya baca