PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF DALAM MENGIDENTIFIKASI PENOKOHAN CERPEN

Teguh Iman Perdana

Abstract


Rendahnya tingkat pemahaman dan keaktifan siswa dalam pembelajaran menjadi masalah utama yang sering terjadi dalam kegiatan pembelajaran. Hal tersebut terjadi dikarenakan kurang cocoknya model pembelajaran yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Model pembelajaran kooperatif merupakan salah satu model pembelajaran yang dapat meningkatkan pemahaman dan keaktifan siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan model pembelajaran kooperatif dalam pembelajaran mengidentifikasi penokohan cerpen siswa dan mengetahui keaktifan siswa dalam pembelajaran mengidentifikasi penokohan cerpen. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode penelitian eksperimen semu dengan desain model non equivalent control group design. Teknik pengambilan data dilakukan melalui test dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan prestasi belajar siswa pada kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol yaitu dengan nilai rata-rata 8,19 untuk kelas eksperimen dan 7,15 untuk kelas kontrol.Dari segi keaktifan siswa juga terlihat perbedaan yang signifikan yaitu pada kelas eksperimen terdapat siswa aktif sebanyak 42,10% sedangkan pada kelas kontrol hanya terdapat siswa aktif sebanyak 10,52%. Data ini diuji dengan menggunakan uji t dengan taraf signifikansi 0, 05. Dari hasil pengujian didapat t hitung sebesar 4,01 dan t table 1,99. Hal tersebut berarti t hitung > t tabel. Maka dari itu, hal ini berarti H0 ditolak dan H1 diterima.Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif dalam pembelajaran mengidentifikasi penokohan cerpen pada siswa kelas IX SMP Negeri 1 Lemahabang efektif dan penerapan model pembelajaran kooperatif dalam pembelajaran mengidentifikasi penokohan cerpen pada siswa kelas IX SMP Negeri 1 Lemahabang dapat meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran.

Keywords


Model Pembelajaran Kooperatif, Mengidentifikasi Penokohan, Pembelajaran

Full Text:

PDF

References


Rusman. 2010. Model-model Pembelajaran. Rajawali Pers. Bandung.

Kountor, Ronny. 2009. Metode Penelitian untuk Skripsi dan Tesis. Rev.ed. PPM. Jakarta.

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian. Rev.ed. Rineka Cipta. Jakarta.

Slavin, Robert E. 2008. Cooperative Learning, terj. Nurulita. Nusa Media. Bandung.

Dananjaya, Utomo. 2010. Media Pembelajaran Aktif. Nuansa. Bandung.

Taniredja, Tukiran, Miftah Faridli, & Sri Harmianto. 2011. Model-model Pembelajaran Inovatif. Alfabeta. Bandung.

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta. Bandung.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/literasi.v3i2.2873

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

jurnal literasiHasil gambar untuk garuda ristekSee the source image

___________________________________________________________________

View My Stats


        Lisensi Creative Commons

Jurnal Literasi at http://jurnal.unigal.ac.id/index.php/literasi is licensed under Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.