ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DITINJAU DARI MINAT BELAJAR SISWA

Joni Junaedi, Ida Nuraida, Lala Nailah Zamnah

Sari


Penelitian ini dilatarbelakangi pentingnya kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Fenomena yang terjadi di lapangan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII MTs Linggalaksana masih rendah, sebagian besar siswa mengalami kesulitan saat berhadapan dengan soal matematika dan belum mampu menyelesaikan masalah pada soal dengan baik. Rendahnya antusias siswa dalam proses pembelajaran, kurangnya minat belajar dan sedikit siswa yang aktif bertanya maupun menanggapi sehingga materi yang diajarkan sulit dipahami dan suasana belajar cenderung pasif. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis kemampuan pemecahan masalah matematis ditinjau dari minat belajar siswa. Metode penelitian ini menggunakan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Objek penelitian adalah siswa MTs Linggalaksana kelas VIII A berjumlah 24 siswa yang diambil secara purposive sampling. Data dalam penelitian ini diperoleh dari tes, angket dan wawancara. Hasil angket digunakan untuk mengelompokkan minat belajar siswa. Hasil tes dan hasil wawancara dianalisis berdasarkan minat belajar siswa. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan serta pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi data. Pokok bahasan yang disajikan sebagai bahan materi adalah lingkaran. Hasil yang di dapat dari menganalisis penelitian ini menujukan bahwa : 1) Kemampuan pemecahan masalah matematis dengan tingkat minat belajar tinggi sudah dapat memahami masalah, menyusun strategi, melaksanakan strategi, dan memeriksa kembali sehingga siswa sudah mampu memenuhi 4 indikator menurut tahapan Polya; 2) Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dengan tingkat minat belajar sedang sudah dapat memahami masalah, menyusun strategi,melaksanakan strategi, namun belum mampu membuat kesimpulan dan tidak memeriksa kembali sehingga siswa hanya mampu memenuhi indikator 1, 2, dan 3; 3) Kemampuan pemecahan masalah dengan tingkat minat belajar rendah hanya terpenuhi 2 indikator, belum mampu merancang atau menyelesaikan pemecahan masalah dari tiap tahapan pemecahan masalah dengan tepat dan benar.Kata kunci : Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis, Minat Belajar.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


DAFTAR PUSTAKA

Amam, A. (2017). Penilaian Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Smp. Teorema,

(1), 39. https://doi.org/10.25157/.v2i1.765

Arafani, E. L., Herlina, E., & Zanthy, L. S. (2019). Peningkatan Kemampuan Memecahkan Masalah

Matematik Siswa SMP Dengan Pendekatan Kontekstual. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan

Matematika, 3(2), 323–332. https://doi.org/10.31004/cendekia.v3i2.112

Discussion Draft, Principles and Standards for School Mathematics (NCTM: 1998).

Damayanti, N., & Kartini, K. (2022). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa

SMA pada Materi Barisan dan Deret Geometri. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika,

(1), 107–118. https://doi.org/10.31980/mosharafa.v11i1.1162

Effandi Zakaria, Norazah Mohd Nordin, dan Sabri Ahmad, Trend Pengajaran dan Pembelajaran

Matematik,(Kuala Lumpur:Perpustakaan Negara Malaysia, 2007), h. 113.

Heris Hendriana, Euis Eti Rohaeti, dan Utari Sumarmo, “ Hard Skills dan Soft Skills Matematik

Siswa”, (Bandung: Refika Aditama, 2018), h. 44.

Hotipah, P., & Setiani, Y. (2021). Kemampuan Koneksi Matematis ditinjau dari Minat Belajar Peserta

Didik pada Materi Kubus dan Balok. 05(02), 1965–1977.

Ita Chairun Nisa, “Pemecahan Masalah Matematika: Teori dan Contoh Praktik”,

(Mataram: Duta Pustaka Ilmu), h. 41.

Jana, P., & Fahmawati, A. A. N. (2020). Model Discovery Learning Untuk Meningkatkan

Kemampuan Pemecahan Masalah. AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika,

(1), 213. https://doi.org/10.24127/ajpm.v9i1.2157

Kaur Berinderjeet. Problem Solving in the Mathematics Classroom (Secondary). (Singapore:

National Institude of Education, 2008).

Khasanah, U., & Nugraheni, E. A. (2022). Analisis Minat Belajar Matematika Siswa Kelas Vll Pada

Materi Segiempat Berbantuan Aplikasi Geogebra di SMP Negeri 239 Jakarta. 06(01), 181–190.

Lusi Wira Aftriyati, dkk., “Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Berdasarkan

Minat Belajar Matematika Siswa SMA Pekanbaru Pada Materi SLTV”, JMKS, Vol. 16, No. 2,

Januari 2020, h. 226-240. DOI: 10.20956/jmsk.v%vi%i.8515.

Nur, A. S., & Palobo, M. (2018). Profil Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Ditinjau

dari Perbedaan Gaya Kognitif dan Gender. Kreano, Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif, 9(2),

–148. http://journal.unnes.ac.id/nju/index.php/kreano%0AProfil

Peluang, J. (2012). Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Dan Komunikasi Matematis

Siswa Sekolah Menengah Pertama Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think-Pair-

Share (Tps). Jurnal Peluang, 1(2), 81–92.

Prayuga, Y. (2019). Minat Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Matematika. 1052–1058.

Rachmawati, I. N. (2007). Pengumpulan Data Dalam Penelitian Kualitatif: Wawancara. Jurnal

Keperawatan Indonesia, 11(1), 35–40. https://doi.org/10.7454/jki.v11i1.184

Rahayu, D. V. (2012). Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Melalui

Pendekatan Pembelajaran Kontekstual [Improve Students’ Mathematical Problem-Solving

Ability through Contextual Learning Approaches]. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika,

Suprapto. (2015). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Terhadap Peningkatan

Kemampuan Representasi Dan Pemecahan Masalah Matematis Siswa. Indonesia Digital

Journal of Mathematics and Education, 2(3), 154–164.

Suprapto, Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Terhadap Peningkatan

Kemampuan Representasi dan Pemecahan Masalah Matematis Siswa, Jurnal Matematika dan

Pendidikan, ISSN: 2407-7925, Vol. 2, No. 3, 2015, h. 156.

Timbul Yuwono, dkk., “Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika dalam

Menyelesaikan Soal Cerita Berdasarkan Prosedur Polya”, Jurnal Tadris Matematika, Vol. 1,

No.2, November 2018, h. 137-144.

Yenni, Y., & Sukmawati, R. (2019). Analisis Kemampuan Berpikir Reflektif Matematis Berdasarkan

Minat Belajar Pada Mata Kuliah Struktur Aljabar. Teorema: Teori Dan Riset Matematika, 4(2),

Youwanda Lahinda dan Jailani, Analisis Proses Pemecahan Masalah Matematika Siswa Sekolah

Menengah Pertama, (Jurnal Riset Pendidikan Matematika, Vol 2, No 1, 2015), h.2

Witri Nur Anisa, Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Dan Komunikasi Matematik Melalui

Pembelajaran Pendidikan Matematika Realistik Untuk Siswa SMP Negeri DiKabupaten Garu,

Jurnal Pendidikan dan Keguruan, ISSN: 2339-1685, Vol. 1, No. 1, 2014, h. 4.

Wahyudi dan Indri Anugraheni, “Strategi Pemecahan Masalah Matematika”, (Salatiga: Satya

Wacana University Press, 2017), h. 18.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/j-kip.v4i3.11833

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.