PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN MIND MAPPING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA DI SMK

Tasya Widya Sari, Lies Nurhaini

Sari


Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh penerapan model problem based learning berbantuan mind mapping terhadap kemampuan berpikir kritis siswa dalam mata pelajaran administrasi pajak di SMK. Jenis penelitian adalah eksperimen semu dengan sampel 72 siswa yang diambil secara acak menggunakan teknik random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui tes, observasi dan dokumentasi serta menggunakan jenis validitas isi. Uji prasyarat analisis terdiri dari uji normalitas dan uji homogenitas dengan hasil data berdistribusi normal dan bersifat homogen. Analisis data dengan uji hipotesis Independent Sample T-Test dengan hasil nilai sig. (2-tailed) = < 0,001 yang memenuhi kriteria sig. (2-tailed) < 0,05 sehingga hipotesis diterima serta N-Gain yang menunjukkan nilai 0,64 pada kelas eksperimen dan 0,42 pada kelas kontrol, artinya kedua kelas masuk dalam kategori sedang. Meskipun demikian, angka perolehan kelas eksperiman lebih tinggi dari kelas kontrol sehingga perlakuan kepada kelas eksperimen memiliki efektivitas yang lebih baik daripada kelas kontrol. Dengan demikian model problem based learning berbantuan mind mapping memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa di SMK XYZ. Hasil penelitian ini diharapkan mampu menjadi referensi guru dalam membina kegiatan pembelajaran untuk peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa, baik dalam mata pelajaran administrasi pajak maupun lainnya.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Anggita, A. S., Sumiati, A., Zulaihati, A., & Respati, D. K. (2022). Analisis model learning cycie 7e dan problem based learning terhadap kemampuan berpikir kritis dalam mata pelajaran akuntansi di SMK Persada Husada Indonesia kota Bekasi. Jurnal Ilmiah Edunomika, 6 (1), 1-9.

Apriani, R., Irwandi & Pariyanto. (2019). Kemampuan Berpikir Kritis Siswa pada Mata Pelajaran Biologi dengan Menggunakan Problem Based Learning (PBL) dan Project Based Learning (PjBL) di SMAN 2 Bengkulu Tengah. Seminar Nasional Sains & Entrepreneurship, 1 (1), 1-8.

Arends, etc. (2010). Teaching for student learning. New York: Routledge.

Asniar, Nurhayati & Khaeruddin. (2022). Analisis keterampilan berpikir kritis dalam pembelajaran fisika pesrta didik di sman 11 makassar. Jurnal Sains dan Pendidikan Fisika (JSPF), 18 (2), 140-151.

Buzan, T. (2005). Buku Pintar Mind Maps. Jakarta: Gramedia.

Gredler. (2011). Learning and instruction: teori dan aplikasi: edisi keenam. Alih Bahasa oleh Tri Bowo B.S. Jakarta: Kencana.

Hidayati, T. P., Sutresna, Y. & Warsono. (2021). Efektivitas penggunaan model problem based learning berbantuan mind mapping terhadap keterampilan proses sains siswa. Jurnal Pendidikan Biologi, 9 (1), 1-10.

Jiwandono, N. R. (2019). Kemampuan berpikir kritis (critical thinking) mahasiswa semester 4 (empat) pada mata kuliah psikolinguistik. Ed-Humanistics, 4 (1), 464-467.

Juwantara, R.A. (2019). Analisis teori perkembangan kognitif Piaget pada tahap anak usia operasional konkret 7-12 tahun dalam pembelajaran matematika. Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, 9 (1), 27-34.

Kartimi & Liliasari. (2014). Pengembangan alat ukut berpikir kritis pada konsep termokimia untuk siswa sma peringkat atas dan menengah. Jurnal Pendidikan IPA Indonesia, 1 (1), 21-26.

Kemendikbud. (2023). Peringkat Indonesia pada PISA 2022. Diperoleh pada tanggal 21 Februari 2024 dari https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2023/12/peringkat-indonesia-pada-pisa-2022-naik-56-posisi-dibanding-2018.

Lase, N. K. (2021). Implementasi model pembelajaran berbasis masalah berbantuan mind mapping pada mata kuliah genetika. Jurnal Edumaspul, 5 (2), 903-911.

Ma’ruf, A. H., Syafi’I & Kusuma, A. P. (2019). Pengaruh model pembelajaran mind mapping berbasis hots terhadap motivasi dan hasil belajar siswa. Jurnal Pendidikan Matematika, 8 (3), 503-514.

Meriani, Khairil & Kasmirudin (2019). Kemampuan Berpikir Kritis Siswa dalam Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan Project Based Learning (PjBL) Pada Pembelajaran Biologi di SMA Negeri 1 Kepahiang. Seminar Nasional Sains & Entrepreneurship, 1 (1), 1-9.

Mukti, T. S. & Istiyono, E. (2018). Penilaian kemampuan berpikir kritis peserta didik sma negeri mata pelajaran biologi kelas x. Jurnal Pendidikan Biologi, 11 (2), 107-112.

Piaget, J. (1978). Piaget's theory of intelligence. Englewood cliffs, NJ: Prentice Hall.

Priyadi, R. P., Mustajab, A., Tatsar, M. Z. & Kusairi, S. (2018). Analisis kemampuan berpikir kritis siswa sma kelas x dalam pembelajaran fisika. Jurnal Pendidikan Fisika Tadulako Online, 6 (1), 53-55.

Ratnasari, D., Santoso, J. T. & Kardoyo. (2022). Pengaruh pembelajaran pbl berbasis mind mapping terhadap hasil belajar mata pelajaran ekonomi. Jurnal Satya Widya, 38 (2), 153-161.

Sugiyono. (2022). Metode penelitian pendidikan (penelitian kuantitatif, kualitatif, dan R & D). Alfabeta: Bandung.

Tan, H. C. (2019, Oktober). Using a structured collaborative learning approach in a case based management accounting course. Journal of Accounting Education, 1-19.

Wibowo, D. C., dkk. (2022). Analisis kemampuan berpikir kritis siswa dalam menyelesaikan soal cerita pada mata pelajaran matematika. Jurnal Ilmiah Aquinas, 5 (1), 152-161.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/j-kip.v5i2.14622

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.