Sari
ABSTRAKPada dasarnya semua anak memiliki potensi untuk mencapai kompetensi sehingga perlu adanya kreatifitas guru untuk membantu mencapainya. Dengan memanfaatkan metode secara tepat guru akan mampu mencapai tujuan pengajaran.Oleh karena itu penulis menerapkan metode pembelajaran SQ3R sebagai upaya untuk meningkatkan hasil belajar. Subyek penelitian ini adalah peserta didik Kelas X - I MAN 1 Kuningan dengan jumlah peserta didik 33 orang. Dalam penelitian ini penulis menggunakan beberapa metode yaitu: dokumentasi, wawancara, observasi dan tes. Model penelitian tindakan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah model spiral dari Kemmis dan Taggart yang terdiri dari dua siklus tindakan dimana setiap siklus tersebut terdiri 4 tahapan yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan yaitu dari nilai diskusi siklus I dengan rata-rata 62,2 dengan ketuntasan belajar klasikal 76,67%, meningkat menjadi 75,73 dengan ketuntasan belajar klasikal 90,9% pada siklus II. Sedangkan nilai evaluasi dengan rata-rata 62,25 dengan ketuntasan belajar klasikal 75,75% meningkat menjadi 76,30 dengan ketuntasan belajar klasikal 93,93%. Hambatan yang dialami dalam proses pembelajaran menggunakan metode pembelajaran SQ3R antara lain motivasi dari peserta didik untuk belajar masih tergolong rendah dan adanya keterbatasan buku di sekolah. Kata Kunci: Metode Pembelajaran SQ3R, Hasil Belajar
Referensi
Dimyati & Mudjiono. (2006). Belajar dan pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Hanafiah & Suhana C. (2009). Konsep strategi pembelajaran. Bandung : Refika Aditama.
Suprijono, A. (2009). Cooperative learning teori dan aplikasi paikem. Yogyakarta : Pustaka Belajar..
Syamsiah., Adnan., & Suhriana. (2012). Penerapan metode sq3r (survey, question, read, recite, review) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar biologi siswa kelas viiia smp negeri 1 lamuru kabupaten bone. Jurnal Sainsmat, I(1), 100-108.
Trianto. (2009). Mendesain model pembelajaran inovatif progresif: konsep, landasan dan implementasinya pada kurikulum tingkat satuan pendidikan (ktsp). Jakarta: Kencana.