ANALISIS KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMP MELALUI PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING DITINJAU DARI TIPE KEPRIBADIAN

Sry Nurhanifah, Adang Effendi, Ida Nuraida

Sari


Kemampuan komunikasi matematis merupakan bagian dari tujuan pembelajaran matematika yang harus dimiliki siswa. Kemampuan komunikasi matematis dapat diketahui melalui tipe kepribadian siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis siswa SMP yang memiliki tipe kepribadian dalam pembelajaran blended learning, terdapat dua tipe kepribadian yaitu extrovert dan introvert.  Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik triangulasi. Subjek yang diambil adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Cikoneng Tahun Pelajaran 2020/2021 dengan cara mengisi angket tipe kepribadian, melakukan tes kemampuan komunikasi matematis berupa 4 butir soal uraian, dan wawancara kepada 6 orang siswa. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dari kemampuan komunikasi matematis berdasarkan tipe kepribadian extrovert dalam pembelajaran blended learning, subjek SE-1 mampu memenuhi 1 indikator yaitu memahami dan mengungkapkan gagasan matematis yang disajikan dalam tulisan atau lisan. Sedangkan tipe kepribadian introvert, subjek SI-1, SI-2 dan SI-3 mampu memenuhi 1 indikator yaitu dalam menggunakan representasi matematika (rumus, diagram, table, grafik, model) untuk menyatakan informasi matematis. Kata Kunci : Kemampuan Komunikasi Matematis, Blended Learning, Tipe Kepribadian.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Astuti, D. A., & Novita, D. (2019). Blended LearningTerhadap Kemampuan Komunikasi Matematis. Prosiding Sendika, 5(1).

Miles, B. M & Huberman M. (1992). Analisis Data Kualitatif Buku Sumber Tentang Metode-metode Baru. Jakarta: UIP.

Maulana., Zamnah, L.N., & Amam, A. (2021). Pengembangan bahan ajar berbasis aplikasi geogebra Pada materi bangun ruang sisi datar berdasarkan kemampuan pemahaman matematis siswa. J-KIP (Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan), 2 (2), 1-8

Susilo, J. (2018). Analisis Metakognisi Terhadap Komunikasi Matematika dalam Blended Learning Menggunakan Google Classroom. Doctoral dissertation, Universitas Negeri Semarang.

Yusuf, S. & Nurihsan, A. J. (2013). Teori Kepribadian. PT Remaja Rosdakarya, Bandung.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/j-kip.v2i3.6173

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.