Sari
Kenyataan di lapangan di Kelas IX-B SMP Negeri 3 Manonjaya, siswa kesulitan dalam menulis teks monolog procedure. Dengan demikian, untuk mengatasi kesulitan siswa dalam menulis teks monolog procedure perlu suatu cara untuk memudahkan siswa dalam melukiskan keadaan sebenarnya melalui kata-kata. Salah satu cara alternatif dalam menulis teks monolog procedure melalui metode demonstrasi. Oleh karena itu tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui data peningkatan kemampuan menulis teks monolog procedure siswa melalui metode demonstrasi pada pembelajaran bahasa Inggris di Kelas IX-B SMP Negeri 3 Manonjaya. Metode yang akan digunakan dalam penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis dan Taggart. Subjek dalam penelitian ini ialah guru dan siswa Kelas IX-B SMP Negeri 3 Manonjaya. Jumlah siswa Kelas IX-B sebanyak 29 orang, yang terdiri dari 14 orang laki-laki dan 15 orang perempuan. Hasil penelitian menunjukkan hasil belajar siswa tentang kemampuan siswa menulis teks monolog procedure melalui metode demonstrasi berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar siswa. Kemampuan siswa menulis teks monolog procedure setelah menggunakan metode demonstrasi pada pembelajaran bahasa dan sastra Inggris di Kelas IX-B SMP Negeri 3 Manonjaya terbukti mengalami peningkatan yaitu hasil belajar siswa siklus I yaitu 74,8% meningkat menjadi 82,8% pada siklus II. Kata Kunci: Kemampuan, Teks Monolog Prosedur, Metode Demontrasi
Referensi
Depdiknas. (2006). Permendiknas No 22 Tahun 2006 Tentang Standar Isi. Jakarta : Depdiknas.
Setiawan, A. (2006), Pengantar Statistika, Graha Ilmu, Yogyakarta.
Sopiah, E, S., Effendi, A., & Sunaryo, Y. (2020). Analisis Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa Kelas VIII pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV). J-KIP (Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan) , 1 (2), 1-10.
Tim Pelatih PGSM. (1999). PTK Penelitian. Jakarta : Depdikbud.