PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI IMPLEMENTASI MODEL DISCOVERY LEARNING

Maryam Maryam

Sari


Penelitian ini dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa mata pelajaran IPA padamateri ciri-ciri makhluk hidup melalui penggunaan Model Pembelajaran Discovery Learningdi kelas VI-A SD Negeri 2 Patakaharja Tahun Pelajaran 2018-2019. Manfaat penelitian ini untuk menambah referensi dan teori baru dalam bidang pendidikan terutama dalam pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas dengan menerapkan berbagai modelatau metode pembelajaran sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Untuk mencapai hal tersebut, langkah yang perlu dilaksanakan adalah dengan penggunaan Model Pembelajaran Discovery Learning. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif yang datanya bersumber dari tes formatif serta hasil pengamatan kelas. Penelitian ini di laksanakan dalam dua siklus, tiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini yang diharapkan yaitu meningkatnya ketuntasan belajar siswa yang mencapai 85%secara klasikal. Hasil penelitian menunjukkan, pada siklus I (satu) nilai rata-rata siswa berjumlah 71.25 dan ketuntasan belajar mencapai 58.33%. Hasil ini menunjukkan peningkatan dari kondisi awal yang nilai rata-ratanya hanya 59,79 dan ketuntasan belajar baru 33.33%. Sedangkan pada siklus II (dua) nilai rata-rata siswa 79.58 dan ketuntasan belajar mencapai 95.83%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penggunaan Model Pembelajaran Discovery Learning pada pembelajaranIPA materi ciri-ciri makhluk hidupdapat berpengaruh positif terhadap peningkatan hasil belajar siswa kelas VI-A SD Negeri 2 Patakaharja Tahun Pelajaran 2018-2019.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Alma, B. 2010. Guru Profesional Menguasai Metode dan Terampil Mengajar. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Anshari, B. 2006. Strategi Pembelajaran Efektif. Banda Aceh. Depdikbud.

Djamarah, S.B. 2008. Prestasi Belajar dan Kompetensi Guru. Surabaya: Usaha Nasional.

Hamalik, U. 2005. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Nurdin, M. 2008. Ilmu Pengetahuan Sosial Untuk SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Pusat Perbukuan Depdiknas.

Nurhadi. 2006. Pembelajaran Kontekstual dan Penerapannya dalam KBK. Malang: Universitas Negeri Malang.

Rostitawaty, S. 2008. Ilmu Pengetahuan Alam untuk SD/MI Kelas VI. Jakarta: Pusat Perbukuan Depdiknas.

Sanjaya, W. 2008. Strategi Pembelajaran: Berorintasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Sardiman. 1992. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rajawali Pers.

Suhartanti, D. 2004. Ilmu Pengetahuan Alam untuk kelas VI SD. Bandung: Pusat Perbukuan Depdiknas.

Setiawan, I. 2008. Ilmu Pengetahuan Sosial Untuk SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Pusat Perbukuan Depdiknas.

Suherman. 2001. Metode Pembelajaran Discovery Learning. Bandung: Remaja Rosda Karya.

Syah, M. 1996. Psikologi Pendidikan Suatu Pendekatan Baru. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Trianto. 2007. Model Pembelajaran Terpadu dalam Teori Dan Praktek. Jakarta: Prestasi Pustaka.

Waluyo. 2008. Ilmu Pengetahuan Sosial Untuk SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Pusat Perbukuan Depdiknas.

Winataputra, S. 2001. Pembelajaran Kooperatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/j-kip.v1i1.9338

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.