Pembuatan Media Perawatan Ulkus Diabetik Menggunakan Kombinasi Lidah Buaya dan Gula Aren di Kabupaten Garut

Zahara Farhan, Devi Ratnasari, Dani Sujana

Abstract


Salah satu komplikasi neuropati pada pasien diabetes mellitus tipe 2 adalah ulkus diabetik yang disebabkan oleh neuropati perifer. Kondisi tersebut mengakibatkan keterlambatan proses penyembuhan luka yang menimbulkan penyebaran infeksi pada luka. Perawatan ulkus diabetik menggunakan kombinasi lidah buaya dan gula aren merupakan salah satu tindakan perawatan komplementer untuk mencegah komplikasi pada luka. Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan soft skill dan hard skill mitra dalam merancang, membuat, dan menggunakan teknologi tepat guna berbasis kearifan lokal dalam bidang kesehatan. Metode pelaksanaan kegiatan melalui penyuluhan, pelatihan, dan pendampingan mitra dalam membuat produk media perawatan ulkus diabetik menggunakan kombinasi lidah buaya dan gula aren untuk digunakan dalam merawat luka ulkus diabetik yang diaplikasikan langsung kepada pasien. Kegiatan dilaksanakan selama 3 hari mulai dari tanggal 04-06 November Tahun 2023 yang diikuti oleh 15 orang kader kesehatan di Desa Tegal Panjang Kecamatan Sucinaraja Kabupaten Garut dengan melibatkan 1 orang pasien yang mengalami ulkus diabetik. Sebelum dilakukan kegiatan, tim pelaksana melakukan pre-test untuk mengukur tingkat pengetahuan pasien dan keluarga menggunakan kuesioner. Setelah itu, tim pelaksana melakukan pemaparan materi yang dilanjutkan dengan demonstrasi pembuatan media perawatan ulkus diabetik menggunakan kombinasi lidah buaya dan gula aren kepada para kader kesehatan dan selanjutnya dilakukan post-test. Hasil kegiatan menunjukkan, sebagian besar (66,7%) kader kesehatan memiliki tingkat pengetahuan kurang, sebagian kecil (20%), dan sebagian kecil lainnya (13,3%) memiliki tingkat pengetahuan baik dan cukup sebelum dilakukan kegiatan. Setelah mengikuti kegiatan, hampir seluruh (86,7%) kader kesehatan memiliki tingkat pengetahuan baik, dan sebagian kecil lainnya (13,3%) memiliki tingkat pengetahuan cukup. Adanya perubahan tingkat kemampuan tersebut dikarenakan tingginya motivasi kader kesehatan untuk ingin tahu dan mampu dalam membuat media perawatan ulkus diabetik menggunakan kombinasi lidah buaya dan gula aren secara mandiri karena kedua bahan tersebut mudah didapatkan dan biayanya terjangkau oleh masyarakat.

Keywords


Media Kombinasi Lidah Buaya dan Gula Aren; Ulkus Diabetik; Diabetes Mellitus

References


Aragón-Sánchez, J., Lázaro-Martínez, J. L., Pulido-Duque, J., & Maynar, M. (2012). From the diabetic foot ulcer and beyond: How do foot infections spread in patients with diabetes? Diabetic Foot and Ankle, 3. https://doi.org/10.3402/dfa.v3i0.18693

Ballesteros, S., Prieto, A., Mayas, J., Toril, P., Pita, C., de León, L. P., Reales, J. M., & Waterworth, J. (2014). Brain training with non-action video games enhances aspects of cognition in older adults: A randomized controlled trial. Frontiers in Aging Neuroscience, 6(OCT), 1–14. https://doi.org/10.3389/fnagi.2014.00277

Barat, D. K. P. J. (2020). Jumlah Penderita Diabetes Melitus Berdasarkan Kabupaten/Kota di Jawa Barat. https://opendata.jabarprov.go.id/id/dataset/jumlah-penderita-diabetes-melitus-berdasarkan-kabupatenkota-di-jawa-barat

Bertalina; AN, S. (2017). Hubungan asupan natrium , gaya hidup , dan faktor genetik dengan tekanan darah pada penderita penyakit jantung koroner. Jurnal Kesehatan, 8(2), 240–249. https://ejurnal.poltekkes-tjk.ac.id/index.php/JK/article/view/467

Christia, S., Yuwono, A., & Fakhrurrazy. (2015). Kejadian Neuropati Vaskulopati Pada Pasien Ulkus Diabetik di Poliklinik Kaki Diabetik. Berkala Kedokteran, 11(1), 25–32. https://ppjp.ulm.ac.id/journal/index.php/jbk/article/viewFile/181/132

Friedman, M. Marylind, et al. (2014). Buku Ajar Keperawatan Keluarga : Riset, Teori, dan Praktik ( et al Yani, S. Hamid (ed.); 5th ed.). EGC. ebooksclub.org__Family_Health_Care_Nursing__Theory__Practice__amp__Research__4th_Edition

Heryani, H. (2016). Keutamaan Gula Aren dan Strategi Pengembangan Produk (1st ed.). Lambung Mangkurat University Press. https://pdfcoffee.com/buku-keutamaan-gula-aren-26-strategi-pengembangan-produk-28bu-hesty29-pdf-free.html

Jenderal, D. H. K. P. (2021). Raup Untung Budidaya Lidah Buaya Kaya Manfaat Kesehatan. Https://Hortikultura.Pertanian.Go.Id/. https://hortikultura.pertanian.go.id/?p=7887

Khoirunnisa, Itsna, Gati, N. W. (2021). Penerapan Gel Aloe Vera untuk Penyembuhan Luka Diabetik.

Maryunani, A. (2015). Perawatan luka ( Modern Woundcare ) Terkini dan Terlengkap : Sebagai Bentuk Tindakan Keperawatan Mandiri (1st ed.). In Media.

Ramadhan, B. (2021). Gula Aren Cimenga di Lebak Miliki Kualitas Terbaik di Dunia. News.Republika.Co.Id. https://news.republika.co.id/berita/r0v731330/gula-aren-cimenga-di-lebak-miliki-kualitas-terbaik-di-dunia#

Ratnasari, Devi, Farhan, Zahara, Sujana, Dani, & Budiarti, Dewi, K. (2022). Effect of The Combination of Aloe Vera and Palm Sugar on the Improvement of Diabetic Ulcers in Patients With Type 2 Diabetes Mellitus. Jurnal Sosial Dan Sains (SOSAINS), 2(10), 1151–1158. https://sosains.greenvest.co.id/index.php/sosains/article/view/502/1056

Ratnasari, Devi, Farhan, Z., Daniati, E., & Suliyawati, E. (2021). The Effect of Wound Care with Palm Sugar on Diabetic Ulcer Reparing in Type 2 Diabetes Patients. Eduvest – Journal of Universal Studies, 1(12), 1473–1477. https://www.eduvest.greenvest.co.id/index.php/edv/article/view/303/398

Sukmadinata, N. . (2013). Metode Penelitian Pendidikan (1st ed). PT Remaja Rosda Karya.

Wahit, Ikbal, M. (2009). Ilmu Keperawatan Komunitas : Pengantar dan Teori (2nd ed.). Salemba Medika. https://penerbitsalemba.com/buku/08-0184-ilmu-kesehatan-masyarakat-konsep-dan-aplikasi-dalam-kebidanan




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/ag.v6i2.14735

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

____________________________________________________________________________________

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)

Universitas Galuh

Jl. Arya Janggala No. 11 Ciamis 46274

Telepon: (0265) 775295, Fax: (0265) 776787

Email: abdimasgaluh@gmail.com

 

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat is licensed under a Creative Commons Atribution ShareAlike 4.0 Internasional License

____________________________________________________________________________

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat diindeks oleh: