STUDI TERHADAP KINERJA KEPALA SEKOLAH BERDASARKAN KEPEMIMPINAN DAN KOMPETENSI PADA SD NEGERI DI KECAMATAN MAOS KABUPATEN CILACAP

Paiman Paiman

Abstract


Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana Kepemimpinan kepala sekolah SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap (2) Bagaimana Kompetensi kepala sekolah SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap (3) Seberapa besar pengaruh Kepemimpinan terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. (4) Seberapa besar pengaruh Kompetensi terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. (5) Seberapa besar pengaruh Kepemimpinan dan kompetensi terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi dan menganalisis serta menyimpulkan : (1) Kepemimpinan kepala sekolah SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap (2) Kompetensi kepala sekolah SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap (3) Pengaruh Kepemimpinan terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. (4) Pengaruh Kompetensi terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. (5) Pengaruh Kepemimpinan dan kompetensi terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. Objek dalam penelitian ini adalah guru-guru SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap baik yang diberi tugas tambahan sebagai kepala sekolah maupun mata pelajaran.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskritif analisis survei dan penjelasan (explanatory survey method) dengan pendekatan kuantitatif melalui korelasi dan analisis jalur. Sedangkan teknik analisis data menggunakan teknik korelasi Pearson Product Moment. Analisis ini untuk menguji besarnya pengaruh yang ditunjukkan oleh koefisien korelasi antar variabel (X1, X2, Y).Hasil penelitian menginformasikan bahwa : (1) Kepemimpinan kepala sekolah SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap dapat menjalankan fungsi kepemimpinannya dengan baik, (2) Kompetensi kepala sekolah SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap sangat tinggi (3) Kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. (4) Kompetensi berpengaruh terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. (5) Kepemimpinan dan kompetensi berpengaruh terhadap kinerja kepala SD Negeri di Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap.Kata kunci : kinerja, kepemimpinan , kompetensi.

Full Text:

Download

References


Bahri, Saiful. 2010. Optimalisasi Kinerja

Kepala Sekolah. Jakarta:Gibon Books

Depdiknas, 2012, Manajemen Sekolah , Jakarta:

Pusat Pendidikan dan latihan pegawai

Mulyasa . E , 2007 . Standar Kompetensi dan

Sertivikasi Guru, Bandung: PT Remaja

Rosda Karya. Hal 25

Mulyasa . E , 2004 . Manajemen Berbasis

Sekolah, Bandung: PT Remaja Rosda

Karya.

Maleong, Lexy. 1989. Metodologi Penelitian

Kuantitatif. Bandung: Remaja

Permendiknas Nomor 13 Tahun 2007 tentang

Standar Kualifikasi dan Kompetensi

Kepala Sekolah / Madrasah

Sallis,Edward,2002, Total Quality Manajement

in Education Manajemen Mutu Pendidikan

, Yogyakarta:Penerbit Ircisod

Terry, R George, 2008, Prinsip-Prinsip

Manajemen, Jakarta:Sinar Grafika Ofset

Undang-Undang Republik Indonesia nomor 14

Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen,

(Bandung : Citra Umbara, 2006)

Wahjo Sumidjo ,2004. Kepemimpinan Kepala

Sekolah Tinjauan Teoritik dan

permasalahannya , Jakarta : PT Raja

Grafindo Persada.

Wahyudi, 2009. Peran Kepala Sekolah dalam

Organisasi pembelajaran Bandung: Alfa

Beta




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/adpen.v1i2.178

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




-------------------------------------------------------------------------------------------------------

Di Index oleh :