STRATEGI PEMASARAN GULA SEMUT (Studi Kasus Pada Agroindustri Gula Semut Amesna Di Desa Sukaharja Kecamatan Sariwangi)

Setiawan Setiawan, Benidzar M Andrie, Saepul Aziz

Abstract


Gula semut adalah jenis gula yang terbuat dari nira melalui proses pengkristal sehingga berbentuk butiran kecil berdiameter antara 0,8-1,2 mm dan berwarna kuning kecoklatan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor internal, faktor eksternal apa saja yang dihadapi oleh Pengrajin Gula Semut  dan strategi pemasaran apa yang sesuai di desa Sukaharja Kecamatan Sariwangi. Metode yang digunakan oleh penelitian ini adalah studi deskriptif melalui pendekatan kualitatif. Data yang diambil dilakukan dengan cara, Observasi yaitu dengan pengamatan langsung pada obyek yang diteliti. Responden yang dipilih yaitu agroindustri gula semut Amesna yang ada di desa Sukharja dengan penentuan informan dilakukan secara purposive. Rencana penggunaan analisis data dalam penelitian ini yaitu dengan analisis SWOT. Waktu pelaksaan akan dilakukan pada bulan Agustus 2023 yang berlokasi di Desa Sukaharja Kecamatan Sariwangi Kabupaten Tasikmalaya. hasil yang telah dianalisa mengenai faktor eksternal, peluang yang perlu diperhatikan pada agroindustri yaitu adanya permintaan pasar dan perlunya pelanggan tetap, serta ancaman yang dihadapi yakni produk yang serupa dari pesaing yang lain. Strategi pemasaran yang harus diperhatikan dan diterapkan adalah perluas jangkauan pasar, pengoptimalan manfaat teknologi, peningkatkan promosi, terjaganya kualitas produk, pemberian pelatihan kepada karyawan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan tentang agroindustri gula semut.

Keywords


Analisis SWOT, Gula semut , Strategi pemasaran

References


Afni Evalia, Nur. 2015. Strategi pengembangan agroindustri gula semut. Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Andalas Kampus Unand Limau Manis, Padang. http:/journal.ipb.ac.id/no.DOI 10.1735/JMA/12.15.

Darmawati Putri, Dindy. 2015. Potensi pengembangan Agroindustri gula semut di kabupaten Kulon progo. DIES NATALIS XXXIII Universitas Islam Batik Surakarta. Program Studi Agribisnis Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. ISBN : 978±979±1230±35±3

Dimas Adi Pratama, Duryat, dan Hari Kaskoyo. 2022. Pendugaan potensi dan Produktifitas Nira di hutan kemasyarakatan (HKM) Binawana. Jurusan Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Lampung. JOPFE Jurnal Volume 2 nomor 1. Mei 2022. ISSN 2807-6796

Evalia NA. Syahyana R, Nofialdi. 2014. Strategi Penguatan Agroindustri dan Nilai Tambah Aren di Kecamatan Lareh Sago Halaban. di Dalam: Seminar Nasional Pertanian. Fakultas Pertanian. Universitas Andalas di Padang

F. R, David. (2010). Manajemen Strategi: Konsep. Salemba Empat edisi 12. Jakarta

I Gusti Bagus Udayana. 2011. Peran Industri dalam Pembangunan pertanian. Singhadwala edisi 44.

Lempang, Mody. 2012. Pohon aren dan manfaat produksinya. Balai penrlitian kehutanan Makasar. EBON Vol.19

Mikke R. Marentek dan Nancy H.J. Mandey. 2022. Strategi Promosi Industri Rumah Tangga Gula Semut Melalui Pendekatan SWOT Di Desa Koreng Kabupaten Minahasa Selatan. Program Studi Manajemen Pemasaran, Politeknik Negeti Manado. Business UHO: Jurnal Administrasi Bisnis ISSN 2503-1406 (Online) Vol 7, No 1, (April), (2022).

Moch Panji Sukma N. Strategi pemasaran produk olahan jamur merang pada kelompok wanita tani (KWT) spora Bali. Makalah seminar akademi. Universitas Galuh. Ciamis

Rangkuti, F. 2018. Analisis SWOT: Teknik Membedah Kasus Bisnis,. (Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama)

Ranguti, Freddy. 2004. Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis, Jakarta : Agromedia Pustaka.

Ratnawati. 2017. Pengaruh pembiayaan mikro terhadap perkembangan UMKM dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di kota palopo. Iain. Palopo

Srinita Wulandari, Hasanuddin Kandatong, dan Ishak Manggabarani. 2020. Strategi pemasaran gula semut kelompok wanita tani sipakario desa sambaliwali kecamatan luyo kabupaten polewali mandar. Universitas Al Asyariah Mandar. JPCS Vol. 2 No. 1 Mei. 2020.

Zuliana C., E Widyastuti dan W. H Susanto. 2016. Pembuatan gula semut kelapa (Kajian pH gula semut Kelapa dan Natrium Bikarbonat). Jurnal pangan dan Agroindustri. 4(1) : 109-119




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v12i3.19623

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________________________________

Diterbitkan Oleh :

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH

Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274

Telepon: 0265-2754011

Email: agroinfogaluh@gmail.com


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

 __________________________________________________________________________________

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: