Karakteristik Pengikut Aktif Instagram Coffee Garung Berdasarkan Jenis Kelamin, Usia, Domisili, dan Status Pekerjaan

Talitha Almira

Abstract


Media sosial Instagram sebagai media untuk kegiatan pemasaran memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha dalam melakukan aktivitas pemasaran secara online. Coffee Garung merupakan salah satu pelaku usaha kopi lokal yang memanfaatkan perkembangan teknologi untuk pemasarannya melalui media sosial Instagram. Melalui media sosial Instagram, Coffee Garung membagikan informasi mengenai kopi yang dikemas dalam bentuk konten foto dan video. Pengetahuan akan karakteristik pengikut akun media sosial Instagram sangat penting dalam menyusun perencanaan konten pemasaran yang sesuai agar tepat sasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mendeskripsikan karakteristik pengikut aktif Instagram Coffee Garung. Desain penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan metode survey dan deksriptif analisis. 100 sampel ditarik secara purposive dengan kriteria pengikut Coffee Garung yang aktif berinteraksi pada konten yang diunggah. Data primer diperoleh dari para responden menggunakan kuesioner dan wawancara. Data sekunder diperoleh dari berbagai studi literatur dan penelitian terdahulu. Teknik pengumpulan data dilakukan penyebaran kuesioner kepada responden secara daring. Data dianalisis menggunakan tabulasi distribusi frekuensi, variabel yang diukur adalah: jenis kelamin, usia, domisili, dan status pekerjaan responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengikut aktif akun Instagram Coffee Garung memiliki perbandingan yang cukup rata antara pengikut laki-laki (52%) dan perempuan (48%), mayoritas berusia 21-30 tahun, berdomisili di wilayah Bandung Raya yaitu dominasi Kota Bandung dan Kabupaten Bandung, dan status pekerjaan sebagai pelajar/mahasiswa.

Keywords


Instagram, Pengikut, Karakteristik, Coffee Garung

References


Agustina, L. (2020). Viralitas Konten di Media Sosial. Majalah Seni Ilmiah Populer Komunikasi Massa, 1(2), 149-160.

Arifah, N. L., & Anggapuspa, M. L. (2023). Pengaruh Elemen Visual Pada Konten Instagram Rintik Sedu Dalam Meraih Engagement Audiens. Jurnal Barik, Vol. 4 No. 3, 141-151.

Aristantya, E. K., & Helmi, A. F. (2019). Citra Tubuh pada Remaja Pengguna Instagram. Gadjah Mada Journal of Psychology, 5, 114-128.

Astuti, D., & Istiyanto, B. (2019). Peran media sosial Instagram dalam interaksi sosial antar karyawan Bank BTPN Bumiayu. Jurnal Jurnalisa, 5(2).

Fiisabilillah, A. F., Sugiana, D., & Trulline, P. (2023). Strategi komunikasi pemasaran digital melalui akun Instagram @Critoe_. Comdent: Communication Student Journal, 1(1), 184-203.

Firdaus, A. M. (2021). Efektivitas Instagram sebagai Media Promosi Produk Olahan Pertanian Kopi di Rumah Kopi Sunda Hejo. Jurnal Sains Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat.

Gani, A. R., Salawati, U., & Septiana, N. (2024). Analisis Preferensi Konsumen Terhadap Produk Kopi Susu di Coffee Shop Sunday Festival Banjarbaru. Frontier Agribisnis, 8(1), 194-200.

Katarika, M. D., & Syahputra. (2017). Pengaruh Store Atmosphere Terhadap Keputusan Pembelian Pada Coffee Shop Di Bandung. Jurnal Ecodemica: Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis, 1(2), 162-171.

Li, F., Larimo, J., & Leonidou, L. C. (2021). Social media marketing strategy: definition, conceptualization, taxonomy, validation, and future agenda. Journal of the Academy of Marketing Science, 49, 51-70.

Nafsyah, A. S., Maulidyah, S. R., Nurlia, A. S., & Adhyanti, W. P. (2022). Analisis Konten Media Sosial Instagram By.U Sebagai Media Penyebaran Informasi & Komunikasi. MASSIVE: Jurnal Ilmu Komunikasi, 2(2), 1.

Nugraha, B., & Akbar, M. F. (2018). Perilaku Komunikasi Pengguna Aktif Instagram. Jurnal Manajemen Komunikasi, 2(2), 95-101.

Peldi, Syahruddin, & Asmurti. (2024). Penggunaan Media Sosial Sebagai Representase Gaya Hidup Mahasiswa. Jurnal Ilmu Sosial Dan Pendidikan, 2(2), 78-83.

Ratnamulyani, I. A., & Maksudi, B. I. (2018). Peran Media Sosial Dalam Peningkatan Partisipasi Pemilih Pemula Dikalangan Pelajar Di Kabupaten Bogor. Sosiohumaniora, 20(2), 154-161.

Robbi, V. R., & Setiadi, T. (2025). Pengaruh Terpaan Konten Instagram @kotalamasurabaya Terhadap Keputusan Berkunjung ke Wisata Kota Lama Surabaya. The Commercium, 9(3), 171-180.

Sari, N. R., & Kusuma, N. M. (2022). Pengaruh Perilaku Penumpang Udara dalam Menggunakan Instagram terhadap Pemilihan Destinasi Desa Wisata. PETA-Jurnal Pesona Pariwisata, 1(2), 120-127.

Statistik, B. P. (2021, Januari 21). BPS: 270,20 juta Penduduk Indonesia Hasil SP2020. Retrieved Juli 2025, from Badan Pusat Statistik: https://www.bps.go.id/id/news/2021/01/21/405/bps--270-20-juta-penduduk-indonesia-hasil-sp2020.html

Syahreza, M. F., & Tanjung, I. S. (2018). Motif dan Pola Penggunaan Media Sosial Instagram di Kalangan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi UNIMED. Jurnal Interaksi: Jurnal Ilmu Komunikasi, 2(1), 61-84.

Triaputri, A., & Muljono, P. (2022). Efektivitas Akun Instagram @Infosumbar sebagai Media Penyebaran Informasi Sejarah dan Budaya Minangkabau. Jurnal Sains Komunikasi Dan Pengembangan Masyarakat [JSKPM], 6(4), 467-479.

We Are Social. (2024). Digital 2024 Global Overview Report.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jimag.v12i3.20028

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


___________________________________________________________________________________

Diterbitkan Oleh :

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS GALUH

Jl. RE Martadinata No. 150 Ciamis 46274

Telepon: 0265-2754011

Email: agroinfogaluh@gmail.com


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

 __________________________________________________________________________________

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh diindeks oleh: