Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Model Problem Based Learning (PBL) Berbasis Media Flipbook

putri sakinah, Marjanah Marjanah, Siska Rita Mahyuni

Sari

Model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) merupakan model pembelajaran yang dapat memberdayakan keterampilan berpikir kritis . Media flipbook digunakan agar siswa lebih termotivasi dalam belajar dan tidak cenderung membosankan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa melalui penerapan model Problem  Based Learning (PBL) berbasis media flipbook. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode Quasi Eksperimental dan desain kelompok kontrol pretest-posttest. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas X IPA 6 terdiri dari 24 siswa sebagai kelas kontrol dan kelas X IPA 7 25 siswa sebagai kelas eksperimen.Instrumen yang digunakan adalah 25 butir soal pilihan ganda dengan indikator mencakup menganalisis (C4), megevaluasi (C5) dan mencipta (C6). Analisis data dilakukan dengan uji t yang dilanjutkan uji N-gain, Hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai posttest kelas eksperimen sebesar 83,04 dan kontrol sebesar 72,83, terdapat perbedaan peningkatan kemampuan berpikir kritis antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dengan menggunakan uji N-Gain diperoleh hasil sebesar 73% dengan kategori cukup efektif, sehingga dapat disimpulkan terdapat peningkatan kemampuan berpikir kritis dalam kategori cukup efektif pada pembelajaran dengan menggunakan model Problem Based Learning (PBL)  berbasis media Flipbook pada materi Pencemaran Lingkungan. Kata Kunci: Flipbook, Keterampilan Berpikir Kritis, Problem Based Learning. 

Teks Lengkap:

hal 93-98 (Download PDF)

Referensi

Alfin, F, H. Aan, K. & Resa, R. 2020 . Pengembangan Media Infografis sebagai Media Penunjang Pembelajaran IPS di SD. Pedadidaktika, 7(4), 192-198.

Asmi, A.R., Aulia N., Hudaidah C. 2018. Pengembangan E-Modul Berbasis Materi Pendidikan Karakter untuk Pembelajaran Mata Kuliah Pancasila MPK Universitas Sriwijaya. Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial. Vol. 27(1): hal 1-10.

Fardani R.N., C Ertikanto., et al. . 2019. Praticality and Effectiveness of E-book Based LCDS to Foster Students Critical Thinking Skills. Journal ofPhysisc: Conference.

Handayani, E.D., Rahayu, S., dan Yuliati, L. 2016. Kemampuan Berpikir Kritis dan Process- Oriented Guided-Inquiry Learning Berkonteks Socioscientific pada Materi Pencemaran Lingkungan. Prosiding Semnas Pend. IPA Pascasarjana UM. Vol.1: hal 887-898.

Octavianis, R. dan Ranu M.E. 2019. Pengembangan Buku Ajar Berbasis Problem Based Learning (PBL) pada Mata Pelajaran Otomatisasi TataKelola Kepegawaian Kelas XII OTKP di SMKN Mojoagung. Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran. Vol. 7(2).

Supriyadi. 2020. Perancangan Media Pembelajaran Berbasis Flash FlipBook Maker Pada Matakuliah Sistem Multimedia. Journal Komunkasi 11(30), 151-158.

Uno, H. B., & Mohamad, N. 2022. Wibowo, M. H. (2019). Pengaruh media pembelajaran flip book terhadap gaya belajar visual siswa kelas X TKI SMKN 1 Boyolangu. JoEICT (Journal of Education And ICT), 3(1).

Utari, W. M., Gunada, I. W., Makhrus, M., & Kosim, K. 2023. Pengembangan E-Modul Pembelajaran Fisika Model Problem Based Learning Berbasis Flipbook Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kreatif Peserta Didik. Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan, 8(4), 2724-2734.

Yulaikah, S., Alfindasari, D., Adawiyah, R. 2015. Integrasi sciencetific inquiry dengan kompetensi profesional guru biologi pada pembelajaran biologi di abad 21. Jurnal Inovasi Pembelajaran Biologi, 2 (2).

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.