Pengaruh Aktualisasi Diri dan Penghargaan Terhadap Prestasi Kerja (Suatu Studi pada Pegawai Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan (KSPP) Syariah Al Uswah kota Banjar)

Adha Dias Pangestu, Elin Herlina, Mujaddid Faruk

Abstract


Adha Dias Pangestu, NIM. 3402170187. “Pengaruh Aktualisasi Diri dan Penghargaan terhadap Prestasi Kerja (Suatu Studi pada pada Pegawai (KSPP) Syariah Al Uswah kota Banjar). Dibawah bimbingan Elin Herlina, S.Pd., M.M. (Pembimbing I) dan Mujaddid Faruk, S.E., M.M. (Pembimbing II). Penelitian ini difokuskan pada Pengaruh Aktualisasi Diri dan Penghargaan terhadap Prestasi Kerja (Suatu Studi pada pada Pegawai KSPP Syariah Al Uswah kota Banjar). Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini meliputi: 1) Bagaimana pengaruh aktualisasi diri terhadap prestasi kerja Pegawai KSPP Syariah Al Uswah kota Banjar).?; 2) Bagaimana pengaruh penghargaan terhadap prestasi kerja pegawai  KSPP Syariah Al Uswah kota Banjar?; 3) Bagaimana pengaruh aktualisasi diri dan penghargaan terhadap prestasi kerja pegawai pada KSPP Syariah Al Uswah kota Banjar? Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis 1) Aktualisasi diri terhadap prestasi pegawai  KSPP Syariah Al Uswah kota Banjar; 2) Penghargaan terhadap prestasi kerja pegawai  KSPP Syariah Al Uswah kota Banjar; 3) Aktualisasi Diri dan penghargaan  terhadap prestasi kerja pegawai  KSPP Syariah Al Uswah kota Banjar.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian survey dengan pendekatan kuantitatif. Sedangkan untuk menganalisis data yang diperoleh digunakan Analisis Koefisien Korelasi Sederhana, Analisis Regresi Linier Sederhana, Analisis Koefisien Korelasi Berganda, Analisis Regresi Linier Berganda, Analisis Koefisen Determinasi, dan Uji Hipotesis menggunakan Uji Signifikansi (Uji t dan Uji f).Hasil dari penelitian dan pengolahan data menunjukkan bahwa 1) Aktualisasi Diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja pegawai pada KSPP Syariah Al Uswah Banjar dengan besarnya pengaruh 17,56%, sisanya 82,44% dipengaruhi oleh faktor lain; 2) Penghargaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja pegawai pada KSPP Syariah Al Uswah Banjar dengan besarnya pengaruh 38,19%, sisanya 61,81% dipengaruhi oleh faktor lain; 3) Aktualisasi diri dan penghargaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja pegawai pada KSPP Syariah Al Uswah Banjar dengan besarnya pengaruh 44,57%, sisanya 59,43% dipengaruhi oleh faktor lain.Diharapkan  KSPP Syariah Al Uswah Banjar meningkatkan aktualisasi diri dan penghargaan bagi pegawai sehingga akan lebih meningkatkan prestasi kerja pegawainya.

Full Text:

PDF

References


Cintya Yonanda, et. al. 2016.Pengaruh Kebutuhan Fisiologis, Keamanan, Sosial, Penghargaan, Dan Aktualisasi Diri Terhadap Prestasi Kerja Pegawai (Studi Pada Pegawai Pt. Asuransi Jiwasraya (Persero) Malang Regional Office). Dalam jurnal Administrasi Bisnis. Vol 30 (1) Hlm 8. Tersedia:http://administrasibisnis.studentjournal.ub.ac.id/index.php/jab/article/view/1194/1376. ( 28 November 2020 )

Fahmi, Irham. 2016. Manajemen Sumber Daya Manusia Teori dan Aplikasi. Bandung: Alfabeta.

Gabriel K. Rais, Et. Al. 2018.Pengaruh Aktualisasi Diri Dan Budaya Kerja Terhadap Prestasi Kerja Pegawai Dinas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Daerah Provinsi Sulawesi Utara. Dalam jurnal Riset ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi. Vol 6 (4), 16 hlm. Tersedia: https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/emba/article/view/20937.(25November 2020)

Hasibuan .2007, Manajemen Sumber Daya Manusia.Perusahaan, Bandung, PT. Bumi Aksa .

Kadarisman, M. 2012. Manajemen Kompensasi. Depok: Rajagrafindo Persada.

Riska, G. 2019. Pengaruh Kebutuhan Aktualisasi Diri Dan Penghargaan Terhadap Prestasi Kerja Pegawai (Suatu Studi Pada Kepolisian Resort Ciamis). Dalam Bussines Manajement and Entrepreneurship journal.Vol 1 (4), 14 hlm. Tersedia:https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/bmej/article/view/2345. ( 20 November 2020)

Rizky, A. 2013. Pengaruh Kebutuhan Aktualisasi Diri Dan Beban Kerja Terhadap Prestasi Kerja PegawaiPT. Bank Tabungan Negara (Persero), Tbk Kantor Cabang Syariah Surabaya. Dalam Jurnal ilmu Manajemen. Vol 1 (4), 11 hlm. Tersedia : https://jurnalmahasiswa.unesa.ac.id/index.php/jim/article/view/6278/7129. ( 23 November 2020 )

Robbins, Stephen P. and Mary Coulter. 2010. Manajemen Edisi Kesepuluh. Jakarta: penerbit Erlangga.

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta, CV

Suprihatiningrum, H. & Tri, B. 2012. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Prestasi Kerja (Studi pada Pegawai Kantor Kementrian Agama Provinsi Jawa Tengah). Jurnal Manajemen,1-22.

Sutrisno. 2014. Manajemen Sumber Daya Manusia. Cetak Ke Enam. Pranada Media Group, Jakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Journal Correspondence Address

Program Studi Manajemen

Fakultas Ekonomi Universitas Galuh Ciamis

Jln. R.E. Martadinata no 150, Kabupaten Ciamis - Jawa Barat

Email : feunigalmanajemen@gmail.com

Contact Person : +6281394946789

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.