Determinan Kinerja UMKM yang Terdaftar pada Layanan Gofood di Pekanbaru

Zul Azmi, Annisa Rahima Ramadhani, Linda Hetri Suriyanti

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengkaji determinan yang mempengaruhi kinerja UMKM yang terdaftar di gofood Pekanbaru yaitu kualitas sumber daya manusia, modal usaha, sistem informasi akuntansi dan pemanfaatan e-commerce. Metode yang diterapkan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif, dengan penggunaan kuesioner survei yang menggunakan skala Likert sebagai instrumen penelitian. Subyek penelitian ini adalah UMKM bidang kuliner yang terdaftar di go food Kota Pekanbaru. Teknik sampling yang digunakan adalah disproportionate stratified random sampling Dan yang dijadikan sampel 100 responden. Terdapat indikator variabel didalam penelitian ini, ialah : kualitas sumber daya manusia terhadap kinerja UMKM, modal usaha terhadap kinerja UMKM, sistem informasi akuntansi terhadap kinerja UMKM, pemanfaatan ecommerce terhadap kinerja UMKM. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas sumber daya manusia, sistem informasi akuntansi dan pemanfaatan e-commerce tidak berpengaruh terhadap kinerja UMKM yang terdaftar di go food Pekanbaru, sedangkan Modal Kerja berpengaruh terhadap kinerja.

Keywords

Modal Usaha; Kualitas SDM; Sistem Informasi Akuntansi; e commerce

References

Azmi, Z., & Harti, I. D. (2021). Pengaruh Akuntansi Manajemen Strategik dan Kapabilitas Organisasional Terhadap Kinerja Organisasi. Ekonomis: Journal of Economics and Business, 5(1), 266-276.

Azmi, Z., Nuraima, N., & Fadrul, F. (2021). Knowledge Management Dan Kinerja Rumah Sakit Berdasarkan Balanced Scorecard Di Pekanbaru. Kurs: Jurnal Akuntansi, Kewirausahaan dan Bisnis, 6(2), 213-221.

Ferdiansyah, A., & Bukhari, E. (2021). Pengaruh Modal, Financial Knowledge, Teknologi Dan Media Sosial Terhadap Kinerja UMKM Fashion Di Bekasi Utara. Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Manajemen, 17(2), 103-114.

Hilmawati, M. R. N., & Kusumaningtias, R. (2021). Inklusi Keuangan Dan Literasi Keuangan Terhadap Kinerja Dan Keberlangsungan Sektor Usaha Mikro Kecil Menengah. Nominal: Barometer Riset Akuntansi Dan Manajemen, 10(1), 135-152.

Herawaty, N., & Yustien, R. (2019). Pengaruh Modal, Penggunaan Informasi Akuntansi dan Karakteristik Wirausaha terhadap Keberhasilan Usaha Kecil (Survei Pada Usaha Rumahan Produksi Pempek di Kota Jambi). Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Finansial Indonesia, 3(1), 63-76.

Istinganah, N. F., & Widiyanto, W. (2020). Pengaruh Modal Usaha, Tingkat Pendidikan, dan Karakteristik Wirausaha Terhadap Perkembangan UKM. Economic Education Analysis Journal, 9(2), 438-455.

Lestari, S. (2021). Pengaruh Aspek Keuangan, Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), dan Inovasi Produk Terhadap Kinerja Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Ponorogo (Doctoral dissertation, IAIN PONOROGO)

Maulatuzulfa, H. (2022). Pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia, Literasi Keuangan, Modal Keuangan, dan Modal Sosial Terhadap Kinerja Umkm. Eqien-Jurnal Ekonomi Dan Bisnis, 11(1), 171-179.

Mukoffi, A. (2021). Karakteristik wirausaha, modal usaha dan kecanggihan teknologi terhadap kinerja UMKM di masa pandemi Covid-19. Jurnal Paradigma Ekonomika, 16(2), 235-246.

Opti, S. (2022). Pengaruh Pemanfaatan Sistem Informasi Akuntansi Dan Penggunaan Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Umkm. Jesya (Jurnal Ekonomi dan Ekonomi Syariah), 6(1), 704-713.

Sukmantari, N. K. Y., & Julianto, I. P. (2022). Pengaruh Penerapan Sistem Informasi Akuntansi, Kualitas Sumber Daya Manusia, dan Pemanfaatan E-Commerce Terhadap Kinerja UMKM Pengrajin Batu Padas di Kecamatan Sukawati. Jurnal Akuntansi Profesi, 13(3), 777-786.

Sulistiogo, A. (2019). Pengaruh Kualitas SDM Dan Akses Informasi Terhadap Akses Permodalan Dan Dampaknya Terhadap Kinerja UMKM Mitra LPDB-KUMKM. Jurnal Dinamika Manajemen Dan Bisnis, 2(1), 65-76.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.