Pengaruh Kemandirian Belajar dan Lingkungan Keluarga Terhadap Motivasi Belajar pada Saat Pandemi Covid 19

Syamsudin Arnasik, Yoni Hermawan, Heti Suherti, Suhendra Suhendra, Rendra Gumilar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara simultan maupun parsial dari kemandirian belajar dan lingkungan keluarga terhadap motivasi belajar pada saat pandemi Covid 19. Metode dalam penelitian ini adalah survey dengan mengumpulkan data melalui kuesioner dan menganalisis data secara statistik. Populasi dan sampel pada penelitian ini yaitu mahasiswa pendidikan ekonomi perwakilan semua angkatan yang berjumlah 141 orang. Metode pengumpulan data menggunakan angket atau kuesioner. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, kuesioner dan studi kepustakaan. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, uji asumsi klasik dan uji hipotesis dengan bantuan SPSS For Windows Release 23. Berdasarkan hasil analisis regresi berganda diperoleh persamaan Y= 32,058+0,722X1+0,379X2. Hasil uji hipotesis secara simultan (Uji F) diperoleh signifikansi 0,000, sehingga H1 diterima. Koefisien determinasi simultan (R2) sebesar 36,5%, berarti bahwa kemandirian belajar dan lingkungan keluarga berpengaruh terhadap motivasi belajar sebesar 36,5%. Pengaruh kemandirian belajar terhadap motivasi belajar mahasiswa sebesar 49,2%, lingkungan keluarga terhadap motivasi belajar mahasiswa sebesar 22,8%

Keywords

Kemandirian; Lingkungan Keluarga; Motivasi

References

Arikunto, Suharsimi. (2014). Prosedur Penelitian, Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta

Creswell, J. (2015). Riset Pendidikan (Perencanaan, Pelaksanaan, dan Evaluasi Riset Kualitatif & Kuantitatif). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Ghozali, Imam. (2018). Aplikasi Analisis Multivariete dengan Program IBM SPSS 23. Semarang : Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Kharisma Hidayat (2014). Economic Education Analysis Joourna Vol 3 (3) 537 – 543.

Ningsih, R (2016). Jurnal Formatif. Vol 6 (1) 73-84.

Purbiyanto, R., & Rustiana, A. (2018). Pengaruh Disiplin Belajar, Lingkungan Keluarga, Dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa. Economic Education Analysis Journal, 7(1), 341–361.

Purwanto, A., Pramono, R., Asbari, M., Santoso, P. B., Wijayanti, L. M., Choi, C. H., & Putri, R. S. (2020). Studi Eksploratif Dampak Pandemi COVID-19 Terhadap Proses Pembelajaran Online di Sekolah Dasar. EduPsyCouns: Journal of Education, Psychology and Counseling, 2(1), 1–12. https://ummaspul.ejournal.id/Edupsycouns/article/view/397.

Sardiman, A. M. (2016). Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. PT Raja Garafindo Persada.

Slameto. (2018). Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhi. Jakarta: Rineka Cipta.

Sugiyono (2017) Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Umi Culsum (2017). Jurnal Ekonomi Pendidikan dan Kewirausahaan Vol 5 (1) 5 – 20.

Uno, H. B. (2019). Teori Motivasi dan Pengukurannya: Analisis di Bidang Pendidikan. Bumi Aksara.

Wartini, Sri, dkk. 2015. Panduan Praktikum Aplikasi Komputer. Modul Tidak Dipublikasikan.

Wondimu Ahmed. (2017). Motivation and Self-Regulated Learning: A Multivariate Multilevel Analysis. International Journal of Psychology and Educational Studies, 4 (3), 1-11.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.