STRATEGI KEPALA DINAS DALAM PENINGKATAN PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) MELALUI SEWA ALAT BERAT DI UPTD PERALATAN DAN PERBENGKELAN DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN SUBANG

Nunung Trisnawati

Sari


Penelitian ini mengkaji dan menganalisis mengenai Strategi Kepala Dinas  Dalam Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui Sewa Alat Berat di UPTD Peralatan dan Perbengkelan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Subang, dimana jumlah alat berat dari tahun 2016 sampai tahun 2018 mengalami kenaikan sedangkan untuk pemasukan PAD UPTD Peralatan dan Perbengkelan pada tahun 2016, 2017 dan 2018 tidak ada kenaikan. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yaitu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Pendekatan penelitian ini digunakan bertujuan untuk mendapatkan data-data berdasarkan keadaan yang ada, hasil wawancara langsung dengan informan dan dari dokumen-dokumen yang adaInforman dalam penelitian ini adalah: 1) Informan Kunci yaitu Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Subang, 2) Informan Utama yaitu : Kepala UPTD Peralatan dan Perbengkelan, dan Kasubbag Tata Usaha UPTD Peralatan dan Perbengkelan.Metode analisis dalam penelitian ini meliputi tiga yaitu reduksi, tampilan dan penarikan kesimpulan. Reduksi yaitu data yang dikumpulkan dipilih, disederhanakan, difokuskan, diabstraksikan dan ditransformasikan, tampilan yaitu data berupa teks naratif, matriks, kutipan, grafik ataupun bagan, tahapan selanjutnya adalah penarikan kesimpulan. Analisis data dilakukan dengan cara natural setting, triangulasi, telaah percakapan dan teks.Hasil penelitian memberikan gambaran bahwa Strategi Kepala Dinas dalam Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui sewa alat berat di UPTD Peralatan & Perbengkelan Dinas Pekerjaan Umum & Penataan Ruang Kabupaten Subang pada umumnya berhasil, 1) Peningkatan Kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) Pengelola, melalui peningkatan pendidikan dan pelatihan bagi operator alat berat dan tenaga administrasi, 2) Peningkatan koordinasi eksternal dan internal yaitu dengan rapat, briefing, kerjasama, komunikasi, serta pelayanan prima kepada pihak ketiga, 3) Sistem pengelolaan sesuai SOP serta berbasis internet 4) Peningkatan Pengawasan dilakukan dengan cara monitoring ke lapangan, dan menggunakan teknologi GPS

Teks Lengkap:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.25157/dinamika.v7i1.3030

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

DINAMIKA

Program Studi Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Galuh

email: dinamika@unigal.ac.id

ISSN: 2356-2269
eISSN
: 2614-2945

Dinamika : Jurnal Ilmiah Ilmu Administrasi Negara © 2023 by Program Studi Administrasi Publik, FISIP - Universitas Galuh is licensed under CC BY-NC-SA 4.0

Created by Admin