Efektivitas Supervisi Akademik Kepala Sekolah Melalui Kunjungan Kelas dalam Meningkatkan Kualitas Pembelajaran di SMK Negeri ManonjayaKabupaten Tasikmalaya

Deni Romdhoni

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keberhasilan Kepala Sekolah SMK Negeri Manonjaya, yang mampu memimpin sekolah dengan baik serta penuh inovasi sehingga SMK negeri Manonjaya memiliki banyak prestasi baik akademik maupun non akademik mulai tingkat kabupaten, propinsi maupun tingkat nasional. Tujuan Penelitian ini sebagai berikut : 1.)Ingin menganalisis perencanaan supervisi Kepala Sekolah. 2.) Ingin menganalisis  pelaksanaan  supervisi kepala sekolah  3.) Ingin menganalisis hambatan pelaksanaan supervisi kepala sekolah4.) Ingin menganalisis Kualitas Pembelajaran 5.) Ingin menganalisis Efektifitas supervisi Kepala Sekolah dalam meningkatkan  kualitas pembelajaran di  SMK  Negeri  Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya.Penelitian ini tergolong dalam kelompok penelitian deskriptif kualitatif, yakni pencarian fakta dengan interpretasi yang tepat dengan tujuan untuk membuat gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual dan akurat  mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki, Dalam penelitian kualitatif terdapat tiga teknik pengumpulan data, yaitu wawancara, dokumentasi, observasi.  Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut : 1.) Bentuk perencanaan supervisi yang dilakukan oleh Kepala Sekolah  yaitu setiap awal semester dilakukan rapat persiapan tentang supervisi akademik, pada rapat tersebut dibahas tentang Jadwal dan teknis supervisi, setelah jadwal terbentuk maka wakasek kurikulum mensosialisasikannya kepada semua guru, lalu guru secara bergiliran di panggil untuk di supervisi. 2.)Pelaksanaan Kegiatan Supervisi Kepala Sekolah. Kabupaten Tasikmalaya yaitu dilakukan setiap 1 semester 1 kali yang pelaksanaannya secara bertahap, jadi setiap guru selama 1 tahun di supervisi sebanyak 2 kali yang pelaksanaannya sesuai jadwal yang telah ditentukan. 3.)Tindak lanjut dari Kegiatan Supervisi Kepala Sekolah  bersama guru yang telah disupervisi  melakukan refleksi, Guru di beri arahan berupa koreksi atau hal-hal yang belum sesuai atau kurang sempurna guna perbaikan di masa yang akan datang. 4.) Kualitas Pembelajaran dilihat dari tanggung jawab guru, kepala sekolah, prestasi siswa, penyaluran lulusan sangat baik. 5.) Efektifitas supervisi Kepala Sekolah sangat besar pengaruhnya dalam  meningkatkan  kualitas pembelajaran.

Full Text:

PDF

References


Alex S., Nitisemito, (1998), Manajemen Personalia (Manajemen Sumber

Daya Manusia), Ghalia Indonesia Jakarta.

Departemen Agama RI, (2000), Pedoman Pelaksanaan Supervisi

Pendidikan Agama, Direktorat Jenderal Pembinaan Kelembagaan Agama

Islam.

Handayani, Endang S., (2006), Pengaruh Disiplin Kerja dan MotivasiKerja terhadap kinerja karyawan koperasi yang tergabung pada Pusat

Koperasi Smpan Pinjam Artho Kuncoro Karananyar. Skripsi.

Fachruddin, (2006), Pengaruh Persepsi Kompensasi Finansial danefektivitas Bimbingan Terhadap Kinerja Penghulu dan Pembantu Penghuludi Lingkungan kantor Departemen Agama Kabupaten Karanganyar.Tesis Program Studi Magister Manajemen Program Pasca Sarjana

Universitas Slamet Riyadi Surakarta ( Tidak dipublikasikan ).

Gibson James, Joko M Ivanecevich., dan James H.Donnely Jr., (1996),

Organisasi Perilaku Struktur, Proses. Bina Aksara Jilid I

(Terjemahan Ninuk Hadiasni). Jakarta

Gujarati, DN., (1995), Basic Econometric, 3rd ed. Mc Graw-Hill, Inc. New York.

Kotler, Philips.,(2000), Manajemen Pemasaran : Analisis, Perencanaan, Implementasi dan Pengendalian. Terjemahan Ancella

Anitawati Hermawan, Edisi 8, Salemba Empat, Jakarta.

L., Suyono, (2006),PengaruhLingkungan Kerja dan Gaya Kepemimpinan terhadap Motivasi kerjapegawai di Kantor Informasi dan Komunikasi Kabupaten Karanganyar.Skripsi.

Ghozali, Imam, (2002), AplikasiAnalisis Multivariante SPSS. BadanPenerbit Universitas Diponegoro, Semarang.

Ibnu Syamsi, (l988), Pokok-pokok Organisasi dan Menejemen 1988,Jakarta Bina Aksara

Miner, John B. (1988), Organisasi Behavior Performance productivity.

Th Edition Random House.Inc, New York.

Moekiyat. (2002), Dasar-DasarMotivasi, Pioner Jaya, Bandung.

Republik Indonesia Keputusan Presiden Nomor 102 Tahun 2001. (2001),Tugas

dan Fungsi Kewenangan Susunan Organisasi dan Tata Kerja tentangKedudukan Departemen Agama, Jakarta

Republik Indonesia, Departemen Agama. (2003), Pedoman PegawaiPencatat Nikah (PPN ), Direktorat Jenderal Bimas Islam danPenyelenggaraan Haji, Jakarta.

Robbin Stephen P.(2006), Perilaku Organisasi. Edisi BahasaIndonesia, Jilid pertama, PT.Indeks Kelompok Gramedia, Jakarta.

Santoso, Singgih, (2000), SPSS. Statistik Parametrik, PT Elex Media Komputindo, Jakarta.

Suharsimi Arikunto, (1998), Prosedur Penelitian suatu pendekatan praktek, PT

Rineka Cipta, Jakarta.

Sulaiman, (2002), SPSS. Statistik Parametrik, Jakarta : PT Elex Media Komputindo.

Sudarno, (2006), Pengaruhsupervisi dan bimbingan terhadap prestasi kerja guru di lingkunganKantor Cabang Dinas Pendidikan dan KebudayaanKecamatan NgargoyosoKabupaten Karanganyar. TesisProgram Magister Manajemen Program Pasca Sarjana Universitas SlametRiyadi Surakarta (Tidak dipublikasikan)

Triatmojo, Sudibyo, (2000), Sistem Pengawasan, LAN, Jakarta

Sugiyono, (2005), Methode Penelitian Administrasi, Alpabeta,Bandung

Suharti Fattah, (1998), Bimbingan dan Konseling, FKIPUniversitas Tanjungpura, Pontianak.

Sutarno, (2005), Modul Praktek Mata Kuliah Metode KuantitatifBisnis, Magister Manajemen Universitas Slamet Riyadi, Surakarta.

Suyadi Prawirosentono, (1999), Manajemen SDM Kebijakan Kinerja

Karyawan, BPFE, Yogyakarta

T., Hani Handoko, (1997), Manajemen Personalia dan Sumber daya

Manusia, BPFE, Yogyakarta.

Undang-undang No. 20 Tahun (2003), tentang Sistem Pendidikan Nasional.

Winardi, (1999), Perencanaan dan Pengawasan Dalam Bidang Manajemen,

Mandar Maju, Jakarta.

Mulyasa (2004) http://blog.wordpress.com/definisidanpengertiansupervisi Didownload : Senin tanggal 6 Pebruari 2017 jam 14.05 WIB

Usman, (2009) http://blog.wordpress.com/definisidanpengertiansupervisi Didownload : Jumat tanggal 10 Pebruari 2017 jam 21.15 WIB




URN: http://nbn-resolving.de/urn:nbn:de:4321ijemar.v1i1.9313

DOI: http://dx.doi.org/10.4321/ijemar.v1i1.931

URN (PDF): http://nbn-resolving.de/urn:nbn:de:4321ijemar.v1i1.931.g8268

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


This Journal indexed by

   

Publisher Address :

Graduate Program  UNIVERSITAS GALUH

Jl. R.E. Martadinata No. 150 Ciamis - West Java - Indonesia

phone/fax : 0265-776944 email : ijemar@unigal.ac.id

http://jurnal.unigal.ac.id/index.php/ijemar