PENGARUH BIAYA KUALITAS TERHADAP PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI PADA PERUSAHAAN CAHAYA BARU PUTRA

Eva Faridah

Abstract


Penelitian ini difokuskan pada Pengaruh Biaya Kualitas Terhadap Penentuan Harga Pokok Produksi (Suatu Studi pada Perusahaan Cahaya Baru Putra). Berdasarkan data biaya kualitas dan harga pokok produksi pada tahun 2008-2012 terlihat bahwa setiap tahunnya biaya kualitas dan harga pokok produksi cenderung mengalami peningkatan yang fluktuatif. Penyebabnya yaitu tingginya harga bahan baku yang menyebabkan daya beli masyarakat menurun serta kurangnya pengendalian kualitas perusahaan terhadap produk sehingga konsumen lebih selektif dalam memilih produk. Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini meliputi: 1) Seberapa besar biaya kualitas yang telah ditetapkan oleh Perusahaan Cahaya Baru Putra? ; 2) Seberapa besar penentuan harga pokok produksi yang telah ditetapkan pada Perusahaan Cahaya Baru Putra? ; 3) Seberapa besar pengaruh biaya kualitas terhadap penentuan harga pokok produksi pada Perusahaan Cahaya Baru Putra?. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis dengan pendekatan studi kasus. Sedangkan untuk menganalisis data yang diperoleh digunakan Analisis Koefisien Korelasi Product Moment, Uji Koefisien Determinasi dan Uji Hipotesis menggunakan Uji Signifikan (Uji t). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukukan melalui penelitian lapangan yang terdiri dari observasi dan wawancara. Hasil dari penelitian dan pengolahan data menunjukkan bahwa biaya kualitas berpengaruh terhadap penentuan harga pokok produksi pada Perusahaan Cahaya Baru Putra. Hal ini terlihat dalam alokasi biaya kualitas pada perusahaan ini sudah baik dan penentuan harga pokok produksi pada perusahaan ini sudah tepat.

Full Text:

PDF

References


Blocher, et al. 2000. Manajemen Biaya: Buku 1. Jakarta: Salemba Empat.

Hermawan, K. 2000. Marketing Plus 2000 Siasat Memenangkan Persaingan Global. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Nazir, M. 2005. Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Payne, A. 2002. Pemasaran Jasa Cetakan I Edisi I. Yogyakarta: Andi.

Riduwan & Sunarto. 2011. Pengantar Statistika untuk Penelitian Pendidikan, Sosial, Ekonomi, Komunikasi, dan Bisnis. Bandung: Alfabeta.

Supriyono, RA. 2001. Akuntansi Manajemen, Edisi pertama, Cetakan pertama. Yogyakarta: Penerbit BPFE.

Tjiptono, F & Diana, A. 2000. Prinsip & Dinamika Pemasaran. Yogyakarta: J & J Learning




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jwr.v2i2.1366

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Eva Faridah

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.