PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN JASA YANG TERDAFTAR DALAM INDEKS LQ45 DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2012-2016

Isna Ahmad, Sahmin Noholo, Muliyani Mahmud

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio keuangan baik secara parsial dan simultan terhadap harga saham pada perusahaan jasa yang terdaftar dalam indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012-2016. Rasio keuangan yang digunakan adalah Return On Asset, Return On Equity, Net Profit Margin, Debt to Equity Ratio, dan Earning Per Share. Populasi yang digunakan adalah seluruh perusahaan yang terdaftar dalam indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2016. Penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, hingga diperoleh 11 sampel perusahaan dari populasi 78 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan metode data panel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Return On Asset dan Return On Equity berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap harga saham, Net Profit Margin berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham, serta Debt to Equity Ratio dan Earning per Share berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham. Dan secara simultan variabel Return On Asset, Return On Equity, Net Profit Margin, Debt to Equity Ratio dan Earning per Share berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham pada perusahaan jasa yang terdaftar dalam indeks LQ45 di BEI periode 2012-2016. Hasil penelitian ini didukung oleh nilai koefisien determinasi sebesar 73,96%.

Full Text:

PDF

References


Aryani, dkk. 2016. Pengaruh Rasio Profitabilitas Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Industri Logam dan Sejenisnya yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2007-2011. Jurnal Akuntansi Politeknik Sekayu. Volume IV , No. 1. Maret 2016.

Brigham, EF & Joel FH. 2013. Dasar–Dasar Manajemen Keuangan. Jilid I. Edisi Kedua. Jakarta: Salemba Empat.

Darmadji, T & Henry, MF. 2012. Pasar Modal di Indonesia: Pendekatan Tanya Jawab-Edisi Ketiga. Jakarta: Salemba Empat.

Fahmi, I. 2013. Analisis Laporan Keuangan. Cetakan Ketiga. Bandung: Alfabeta.

Hanafi, MM. 2015. Manajemen Keuangan.Edisi satu. Cetakan Kedelapan. Yogyakarta: BPFE

Harianto dkk. 2013. Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI. Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi. Vol. 2, No. 12.

Hartono, J. 2013. Teori Portofolio dan Analisis Investas.Edisi Kedelapan. Yogyakarta: BPFE.

Hartono, J. 2013. Metodologi Penelitian Bisnis: Salah Kaprah dan Pengalaman-pengalaman. Edisi Keenam.Yogyakarta: BPFE.

Husnan, S. 2015. Dasar-dasar Teori Portofolio dan Analisis Sekuritas. Edisi Kelima. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.

Kasmir. 2014. Analisis Laporan Keuangan. Edisi satu. Cetakan Ketujuh. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Prastowo, D & Rifka, J. 2012. Analisis Laporan Keuangan. Konsep dan Aplikasi. Edisi Revisi. Yogyakarta: UPP AMP YKPN.

Pratama dkk. 2014. Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return on Equity, Net Profit Margin dan Earning per Share Terhadap harga saham. Jurnal Akuntansi. Vol.2, No.1.

Purwanto. 2012. Metodologi Penelitian Kuantitatif. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Sekaran, U. 2014. Metodologi Penelitian Untuk Bisnis (Research Methods For Business) Buku satu. Edisi Keempat. Jakarta: Salemba Empat.

Sugiarto, RJE. 2014. Pengaruh DER,DPS,ROA Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Telekomunikasi di BEI. Jurnal Ilmu dan Riset.

Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Bisnis (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R%D). Bandung: Alfabeta.

Suwandani, dkk. 2017. Pengaruh Profitabilitas Terhadap Harga Saham Perusahaan Manufaktur Sektor Makanan dan Minuman di BEI tahun 2014-2015. Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 18, No. 01, Juli 2017.

Widarjono, A. 2013. Ekonometrika (Pengantar dan Aplikasinya disertai Panduan Eviews). Yogyakarta: UPP STIM YKPN.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/jwr.v5i2.1407

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Isna Ahmad, Sahmin Noholo, Muliyani Mahmud

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.