ANALISIS USAHATANI PADI SRI (SYSTEM OF RICE INTENSIFICATION) DAN KONVENSIONAL (Studi Kasus Pada Kelompok Tani Sri Mukti Rana Wijaya Desa Sukanagara Kecamatan Lakbok Kabupaten Ciamis)
Aceng Iskandar
Abstract
Tujuan dari penelitian adalah (1) Membandingkan struktur biaya dan pendapatan usahatani padi SRI (System of Rice Intensification) dan Konvensional pada Kelompok Tani Sri Mukti Rana Wijaya di Desa Sukanagara, (2) Menghitung efisiensi usahatani padi SRI (System of Rice Intensification) dan Konvensional pada Kelompok Tani Sri Mukti Rana Wijaya di Desa Sukanagara Kecamatan Lakbok. Data yang digunakan terdiri atas data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh melalui wawancara dengan petani yang menerapkan metode SRI dengan menggunakan kuesioner yang telah disiapkan sebelumnya, sedangkan data sekunder diperoleh dari dinas atau intansi terkait. Sampel penelitian sebanyak 15 orang petani yang menerapkan padi SRI (System of Rice Intensification) dalam usahatani padi dengan varietas padi Situ Bagendit. Metode analisis data yang digunakan adalah : (1) Analisis Uji t, untuk menganalisis perbandingan struktur biaya dan pendapatan, (2) Analisa kelayakan usahatani digunakan untuk menghitung efisiensi nilai R/C. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan: (1) Rata-rata penerimaan untuk padi SRI tergolong tinggi sebesar Rp. 40.593.000, sedangkan metode konvensional sebesar Rp. 19.062.000, dan rata-rata pendapatan untuk petani SRI sebesar Rp. 29.170.594 sedangkan petani konvensional sebesar Rp. 9.499.500, Hasil uji statistik thitung menunjukkan nilai 5,42 pada taraf 0,05%, sedangkan tabel menunjukkan nilai 1,753 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara penerimaan petani menggunakan konvensional dan SRI. dan (2) Analisis kelayakan usahatani menunjukkan hasil analisis nilai R/C Ratio masing-masing adalah 3,53 untuk metode SRI dan 1,99 untuk metode Konvensional, sehingga usahatani ini dikatakan efisien sehingga metode SRI (System of Rice Intensification) layak untuk dikembangkan
References
Aribawa, I., B. 2012. Pengaruh system Tanam Terhadap Peningkatan Produktifitas Padi Di Lahan Sawah Dataran Tinggi Beriklim Basah. Seminar Nasional kedaulatan
pangan dan energi.
Berkelaar, D. Sistim Intensifikasi Padi (The system of Rice Intensification-SRI) : Sedikit dapat memberi lebih banyak. Buletin ECHO Development Note, Januari 2001. ECHO Inc. 17391 Durrance Rd. North FtMyers FI.33917 USA. pp.1-6.
Evans, C. 2006. What is SRI?. This booklet’s author. The Farmer’s Handbook “the Fields”. Appropriate Technology Asia, Kathmandu, NepalNepal@atasia.org.uk.
Indaryani, Suriani, Arman W. 2012. Impact Of Choosen Package And Storage Period On Several Rice Seed Viability. Jurnal Agrisistem, 8 (2):87-97
Mosher, A. T, 1968. Menggerakkan dan Membangun Pertanian. Yasaguna. Jakarta.
Rahim dan Hastuti. 2007. Pengantar dan Kasus Ekonomika Pertanian. Penebar Swadaya.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a
Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
_______________________________________________________
Fakultas Pertanian Universitas Galuh
Jl. RE Martadinata No. 150 46274
Telepon: (0265) 7602739
Email: prosemnas@unigal.ac.id
Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian Agribisnis is licensed under a Creative Commons Atribution ShareAlike 4.0 Internasional License