MANAJEMEN PRODUKSI GULA KELAPA DI UD NGUDI LESTARI DESA KALISALAK, KECAMATAN KEBASEN, KABUPATEN BANYUMAS
Abstract
UD Ngudi Lestari merupakan usaha agroindustri yang bergerak dibidang pertanian dengan memproduksi gula kelapa cetak yang berlokasi di Desa Kalisalak, Kecamatan Kebasen, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Penerapan manajemen produksi gula kelapa UD Ngudi Lestari dengan dilakukan perencanaan pada proses produksinya oleh pemimpin perusahaan. UD Ngudi Lestari memproduksi beberapa gula kelapa cetak yang menggunakan cetakan aluminium dengan bentuk bervariasi, seperti berbentuk bulat tabung, bulat koin, dan bulat batre. Dalam proses produksinya UD Ngudi Lestari menerapkan sistem target dalam sehari dan dilakukan secara terus menerus karena tidak hanya mengandalkan pesanan, gula kelapa selalu diproduksi baik untuk permintaan pelanggan juga untuk persediaan dalam gudang.Terdapat 4 peran manajemen terhadap produksi gula kelapa UD Ngudi Lestari, yaitu : 1) peran manajemen pada fungsi perencanaan, dilakukan guna mempertahankan dan meningkatkan kualitas produk gula kelapa dengan menyesuaikan keinginan pelanggan terkait jaminan keamanan dan kesehatan pada sebuah produk, 2) peran manajemen pada fungsi pengorganisasian, struktur organisasi UD Ngudi Lestari telah terbentuk secara tertulis berdasarkan fungsi dan tugasnya, 3) peran manajemen pada fungsi pelaksanaan, terutama terhadap jaminan kualitas gula kelapa yang di produksi UD Ngudi Lestari, 4) peran manajemen pada fungsi pengawasan, dilakukan untuk memaksimalkan keuntungan dalam produksi gula kelapa UD Ngudi Lestari dengan pencatatan dan pelaporan keuangan secara rutin kepada pimpinan dengan jumlah dan biaya – biaya input yang dikeluarkan untuk menghasilkan suatu output berupa gula kelapa cetak, dan gula kelapa lainnya. Kata kunci : manajemen, produksi, gula kelapa
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
_______________________________________________________
Fakultas Pertanian Universitas Galuh
Jl. RE Martadinata No. 150 46274
Telepon: (0265) 7602739
Email: prosemnas@unigal.ac.id
Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian Agribisnis is licensed under a Creative Commons Atribution ShareAlike 4.0 Internasional License