MENINGKATKAN KETERAMPILAN SISWA DALAM MEMPERAGAKAN GERAK TARI TRADISIONAL MELALUI PENERAPAN MODEl PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING DI KELAS VIII-C SMP NEGERI 1 KALIJATI

Siswati Siswati

Sari


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan siswa dalam Memperagakan Gerak Tari Tradisional melalui penerapan model pembelajaran Reciprocal Teaching di kelas VIII-C SMP Negeri 1 Kalijati. Prosedur penelitian yang dilaksanakan  peneliti  menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas. Metode penelitian ini dirancang dalam dua siklus dimana setiap siklusnya dilaksanakan dalam 3 kali pertemuan, dengan dua pertemuan pertama adalah proses pembelajaran dan satu pertemuan terakhir adalah tes untuk mengetahui keberhasilan setiap tindakan. Berdasarkan tindakan dan analisis, maka diperoleh hasil penelitian bahwa penerapan model pembelajaran Reciprocal Teaching dapat meningkatkan keterampilan siswa kelas VIII-C SMP Negeri 1 Kalijati dalam pembelajaran Seni Budaya pada materi Memperagakan Gerak Tari Tradisional. Hasil penelitian menunjukkan pada siklus I hasil belajar siswa mencapai nilai rata-rata 72,94 dengan siswa yang tuntas 19 siswa (55,88%), dan pada siklus II meningkat hasil belajar siswa mencapai nilai rata-rata 84.85 dengan siswa yang tuntas 31 siswa (91,18%).

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Fanella, J., Yuliasma., & Iriani, Z. (2018). Meningkatkan hasil belajar tari tradisional melalui strategi cooperative learning di kelas x ipa 3 di sma negeri 1 kota solok. E-Jurnal Sendratasik, 7(1), 53-59.

Husna, N., Kurnita, T., & Hartati, T. (2017). Fungsi dan penyajian tarian ratoh duek pada sanggar seni seulaweuet. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Program Studi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unsyiah, I(2), 174-182.

K, R. D. A., & Malarsih. (2013). Pembelajaran seni tari di smp negeri 1 batangan kabupaten pati. Jurnal Seni Tari, 2(1), 1-14.

Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 Tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan. Jakarta: Depdiknas.

Rahmat, Fretisari, I., & Muniir, A. (2017). Meningkatkan kemampuan mengimitasi gerak tari dengan menggunakan model pembelajara langsung di smp kelas vii. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa, 6(4), 1-17.

Saenal, S. (2021). Upaya Meningkatkan Keterampilan Menari Siswa Kelas VIII E di SMP 4 Bulukumba Melalui Penerapan Metode Think Pair Share. Nuansa Journal of Arts and Design, 5(1), 17-27.

Trianto. (2015). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif, Progresif Dan Konstekstual. Jakarta: Prenadamedia Group.

Pous, H. (2022). Penerapan model pembelajaran reciprocal teaching untuk meningkatkan motivasi belajar Pkn siswa kelas viii e smp negeri 2 Kupang. Jurnal Gatranusantara, 20(1), 146-152.

Wiriaatmaja. (2005). Metode Penelitian Tindakan Kelas untuk. Meningkatkan Kinerja Guru dan Dosen. Bandung: Rosda Karya.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/j-kip.v4i1.10450

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.