PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL TIPE VIDEO TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI DASAR KELAS X PBKM DI SMK NEGERI 2 BANJAR

Ani Lutfianingrum, Utti Suwirta, Dedeh Dedeh

Sari


Penelitian ini di latar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa yang disebabkan oleh terpusatnya pembelajaran pada pendidik yang menyebabkan kurang aktifnya siswa dalam proses pembelajaran dan juga kurangnya penggunaan media pembelajaran yang menyenangkan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar siswa yaitu melalui penggunaan media pembelajaran audio visual tipe video. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Peningkatan hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan Media Audio Visual Jenis Video pada pengukuran awal (pretest) dan akhir (post-test). 2) Peningkatan hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan Metode pembelajaran konvensional pada pengukuran awal (pretest) dan akhir (post-test). 3) Perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan Media Audio Visual Jenis Video dengan yang menggunakan metode konvensional pada pengukuran akhir (post-test). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuasi eksperimen (Quasi Eksperimental). Penelitian ini menghasilkan simpulan sebagai berikut: 1) Terdapat peningkatan hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan Media Audio Visual Jenis Video pada pengukuran awal (pretest) dan akhir (post-test). 2) Terdapat peningkatan hasil belajar siswa pada kelas yang menggunakan Metode pembelajaran konvensional pada pengukuran awal (pretest) dan akhir (post-test). 3) Terdapat perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan Media Audio Visual Jenis Video dengan yang menggunakan metode konvensional pada pengukuran akhir (post-test).                 Kata kunci: media pembelajaran audio visual tipe video, hasil belajar.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Aryansyah, F. (2021). Pelaksanaan Question Student Have Method Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Ekonomi di SMA. J-KIP (Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan), 2 (1), 91-98.

Dimyati & Mudjiono. (2006). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta

Djamarah, S. B., & Zain, A. (2013). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta

Jalius, N., & Ambiyar. (2016). Media dan Sumber Pembelajaran. Jakarta: Kencana.

Putri, R. A., Pajriah, S., & Kusmayadi, Y. 2021. Kesenian Gembyung Sebagai Media Dalam Pembelajaran Sejarah di SMA Negeri 1 Lumbung Kelas X IPS 1 Tahun Ajaran 2018-2019. J-KIP (Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan). 2 (1), 45-52.

Simarmata et al. (2020). Elemen-Elemen Multimedia Teks, Gambar, Suara, Video, Animasi Untuk Pembelajaran. Medan: Yayasan Kita Menulis.

Sudjana, N. (2009). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/j-kip.v2i3.6133

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.