PENGARUH PENGANGGARAN PENDIDIKAN DI SEKOLAH DAN KETERAMPILAN KOMUNIKASI KEPALA SEKOLAH TERHADAP KEPUASAN GURU (Studi pada SMPN di Kabupaten Ciamis)

Hesty Rahmayanty

Abstract


Kepuasan kerja guru ditandai dengan munculnya rasa puas dan terselesaikannya tugas-tugas yang menjadi tanggung jawab guru tersebut secara tepat waktu, disamping itu munculnya dedikasi, kegairahan, kerajinan, ketekunan, inisitif dan kreativitas kerja yang tinggi dalam bekerja. Kepuasan kerja guru menjadi salah satu faktor yang harus diperhatikan, apabila guru merasakan kepuasan dalam dalam bekerja, maka akan tercipta suasana yang penuh kebersamaan, memiliki tanggung jawab yang sama, iklim komunikasi yang baik dan juga semangat kerja yang tinggi sehingga tujuan organisasi atau sekolah dapat tercapai secara maksimal. Tetapi sebaliknya apabila guru tidak merasa puas, maka akan tercipta suasana yang kaku, membosankan, dan semangat tim yang rendah.Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut; 1) Penganggaran pendidikan di SMPN Kabupaten Ciamis telah dilaksanakan dengan baik, hal tersebut dilihat dari hasil jawaban responden. Anggaran pendidikan di SMPN Kabupaten Ciamis meliputi; perencanaan penyusunan anggaran biaya pendidikan melalui rapat RAPBS, pelaksanaan pembiyaan pendidikan dengan optimal dan pengawasan anggaran sesuai standar pelaporan. 2) Keterampilan komunikasi kepala sekolah di SMPN Kabupaten Ciamis telah dilaksanakan dengan baik. Keterampilan kepala sekolah tersebut meliputi; Komunikasi dengan guru dan berlaku adil dan bijak dalam pengambilan keputusan, maka kepuasan kerja guru meningkat. Keterampilan komunikasi kepala sekolah meliputi; menyiapkan ide /gagasan, menegur dan member sangsi bawahan, menyampaikan pesan dan kedekatan dengan bawahan. 3) Kepuasan guru di SMPN Kabupaten Ciamis telah dilaksanakan dengan baik. Berdasarkan jawaban responden, bahwa guru sudah merasa puas terhadap penghargaan yang diberikan sekolah. Kepuasan guru meliputi; kepuasan personal, kepuasan sosial, kepuasan ekonomi dan budaya..Kata kunci : anggaran, komunikasi, kepala sekolah, kinerja, guru.

Full Text:

Download

References


Anuj Kumar Chandel et al. 2007, “Economics

and environmental impact of bioethanol

production technologies: an appraisal”,

Department of Microbiology, Osmania

University.

Fattah. Nanang. 2006. Ekonomi dan

Pembiayaan Pendidikan. Bandung: PT

Remaja Rosdakarya. Cetakan keempat.

______. 2004. Konsep Manajemen Berbasis

Sekolah (MBS) dan Dewan Sekolah.

Bandung: CV. Pustaka Bani Quraisy.

Fisher, Simon, dkk. 1987. Mengelola Konflik :

Keterampilan dan Strategi Untuk

Bertindak, Cetakan Pertama, Alih Bahasa

S.N. Kartikasari, dkk, The British Counsil,

Indonesia, Jakarta.

Halawa, Ohiao, 1992. Kisah Sukses Para

Manajer Profil 4 Top Eksekutif Indonesia,

Jakarta: Penerbit NIAS

JB. Heckert, et.al, 1997. Controllership. Tugas

Akuntansi Manajemen, Edisi 3 Jakarta :

Erlangga.

Munandar, 2004. Budgeting, Edisi Satu.

Yogyakarta: BPFE.

Robbin, S.P, 1998. Organization Behaviour:

Controversies an Aplication. London:

Prentice Hall International. Inc.

________1994. Teori Organisasi. Struktur,

Desain dan Aplikasi. Edisi Ketiga. Jakarta:

Arcan.

________2002. Perilaku Organisasi, Konsep,

Kontroversi dan aplikasi Jilid Dua. Edisi

Kedelapan. Jakarta: Prehallindo.

Sagala, Saiful. 2007, Konsep dan Makna

Pembelajaran, Bandung : ALFABETA

Sallis E, 2007. Total Quality Management in

Education. Jogjakarta: Ircisod.

________,2002. Total Quality Management in

Education. Jogjakarta: Ircisod.

Randy R. Wrihatnolo, Kebijakan Anggaran

Pendidikan 20% (dua puluh persen):

Antara Harapan dan Fakta, 2009.

Ruseffendi, H.E.T., 1993. Statistika Dasar

untuk Penelitian Pendidikan. Departemen

Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat

Jenderal Pendidikan Tinggi Proyek

Pembinaan Tenaga Kependidikan

Pendidikan Tinggi, Jakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.25157/adpen.v1i1.161

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




-------------------------------------------------------------------------------------------------------

Di Index oleh :