PENGGUNAAN MEDIA PERMAINAN KARTU KWARTET PINTAR SEJARAH (KKPS) DALAM UPAYA PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PADA SISWA KELAS X IPA 7 SMA NEGERI 1 SURAKARTA SEMESTER GASAL TAHUN PELAJARAN 2017/2018

sasmita sasmita

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah: 1) untuk meningkatkan keaktifan semua siswa dalam proses belajar mengajar di dalam kelas X IPA 7 SMA N 1 Surakarta; 2) untuk meningkatkan hasil belajar semua siswa sehingga akan membawa dampak pada indek prestasi sekolah; 3) untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar semua siswa di SMA Negeri 1 Surakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah penelitian tindakan kelas menggunakan Kartu Kwartet Pintar Sejarah. Hasil analisis dari tindakan kelas menggunakan Kartu Kwartet Pintar Sejarah adalah aktifitas belajar siswa dan hasil belajar siswa selalu meningkat pada tiap siklus. Implikasi dari penelitian ini adalah bahwa: 1) strategi pembelajaran merupakan hal yang sangat penting dilakukan guru dalam menyampaikan materi kepada siswa. Strategi pembelajaran menggunakan Kartu Kwartet Pintar Sejarah yang sudah dilakukan menunjukkan hasil adanya peningkatan pada aktifitas belajar dan hasil belajar siswa; 2) Hasil penelitian ini juga berimplikasi pada perubahan paradigma pembelajaran berpusat pada guru menjadi berpusat pada siswa. melalui pembelajarn menggunakan Kartu Kwartet Pintar Sejarah terbukti bahwa siswa lebih aktif, baik dari aspek visual, lisan, mendengarkan, menulis, dan emosional. Selain penggunaan Kartu Kwartet Pintar Sejarah juga mampu meningkatkan hasil belajar siswa. Hal tersebut tampak pada meningkatnya rata-rata kelas dan jumlah siswa yang mencapai ketuntasan belajar.The purpose of this research are: 1) to improve the activity of all students in teaching and learning process in class X IPA 7 SMA N 1 Surakarta; 2) to improve the learning outcomes of all students so that it will have an impact on the school achievement index; 3) to improve the activity and learning outcomes of all students in SMA Negeri 1 Surakarta. The method used in this research is classroom action research using Smart History Quartet Card. The analysis of class actions using Smart Quartet Card History is the student's learning activity and student learning outcomes are always increasing in each cycle. The implication of this research is that 1) learning strategy is very important thing done by teacher in delivering material to student. Learning strategy using Smart Quartet Card History that has been done shows the result of the increase in learning activities and student learning outcomes; 2) The results of this study also have implications for the paradigm shift of learning centered on teachers to be student-centered. through learners using Smart Quartet Card History proves that students are more active, both from the visual aspect, oral, listening, writing, and emotional. In addition to the use of Smart Quartet Card History is also able to improve student learning outcomes. This is evident in the increase in the average class and the number of students who achieve mastery learning.

Keywords

Aktifitas; Hasil belajar; Kartu kwartet pintar sejarah

Full Text:

PDF INDONESIA

References

Arikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Dananjaya. 2010. Media Pembelajaran Aktif. Bandung: Nuansa.

Mulyasa, E. 2007. Standar Kompetensi dan Sertifikasi Guru. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Nana Sudjana. 2005. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengaja. Bandung: Rasdakarya.

Sardiman, A.M. 2004. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Tim Penyusun Kamus Pusat dan Pengembangan Bahasa. 2008. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Umum.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.